Suara.com - India Open 2022 telah memasuki hari kedua yang masih akan memainkan rangkaian pertandingan babak pertama, Rabu (12/1/2022). Berikut jadwal wakil Indonesia.
Di hari kedua India Open 2022, wakil Indonesia yang akan bertanding adalah Tommy Sugiarto seorang. Dia akan menghadapi wakil Malaysia, Ng Tze Yong.
Merujuk laman Tournament Software BWF, Tommy Sugiarto akan memainkan laga babak pertama kontra Ng Tze Yong pada giliran kedelapan di lapangan satu. Rangkaian laga hari ini dimulai pukul 10.00 waktu setempat atau 11.30 WIB.
Laga babak pertama India Open 2022 akan jadi pertemuan perdana Tommy dan Ng Tze Yong. Merujuk statistik, putra legenda bulu tangkis Indonesia, Icuk Sugiarto itu diunggulkan untuk menang.
Tommy yang kini berada di peringkat 28 dunia, berstatus unggulan ketujuh di India Open 2022. Sementara lawannya yang duduk di ranking 60, tak mendapat status unggulan.
Kemenangan akan membuat Tommy menyusul satu wakil Indonesia lainnya yakni pasangan ganda putra Hendra Setiawan / Mohammad Ahsan.
The Daddies telah memainkan laga babak pertama pada Selasa (11/1/2022). Mereka berhasil melangkah ke babak 16 besar usai menekuk wakil tuan rumah, Prem Singh Chouhan / Rajesh Verma dengan skor 21-18, 21-10.
Di babak kedua, Hendra / Ahsan yang berstatus unggulan pertama sudah ditunggu wakil tuan rumah lainnya, Bhaskar Chakraborty / Kapil Chaudhary.
Turnamen India Open adalah ajang pembuka bagi seri turnamen BWF pada 2022. PBSI tidak mengirim wakilnya karena banyak pertimbangan.
Baca Juga: Laga 2021 Mulai Hari Ini, Simak Prestasi Indonesia di Kejuaraan Dunia BWF dari Tahun 1977
Selain jadwal yang padat tahun ini, performa para pebulu tangkis dinilai tak akan maksimal karena baru menjalani liburan akhir Desember lalu.
Sementara Hendra / Ahsan dan Tommy Sugiarto tampil di laga ini lewat jalur mandiri atau profesional.
Tag
Berita Terkait
-
Hendra/Ahsan Manfaatkan Babak Pertama India Open 2022 untuk Adaptasi
-
India Open 2022: Tekuk Wakil Tuan Rumah, The Daddies Maju ke Babak Kedua
-
Kalahkan Wakil Tuan Rumah, The Daddies Melaju ke Babak Kedua India Open 2022
-
"Sunat" Bonus Piala Thomas, PBSI Klaim Atlet Sudah Legawa
-
Timnas Bulutangkis Indonesia Mundur dari Turnamen India karena Faktor Stamina
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- 5 Link DANA Kaget Terbaru Bernilai Rp 434 Ribu, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan!
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Pembukaan Meriah PON Bela Diri 2025, Perpaduan Olahraga dan Budaya Nusantara
-
Sepak Takraw Riau Jadi Lumbung Atlet Nasional, Dambakan Prestasi Lebih Tinggi dari SEA Games
-
Tolak Atlet Senam Israel di Kejuaraan Dunia Gimnastik, NOC Indonesia Hormati Keputusan Pemerintah
-
Atlet Israel Dicoret dari Kejuaraan Dunia Senam di Jakarta, Erick Thohir Angkat Topi
-
FGI Pastikan Atlet Israel Tak Akan Ikut Kejuaraan Dunia Senam Artistik Gimnastik 2025 di Jakarta
-
Terlibat Pencurian Kosmetik di Singapura, Dua Perenang Italia Dapat Hukuman Berat dari Federasi
-
LeBron James Alami Gangguan Saraf, Absen di Awal Musim
-
PBSI Berambisi Kembalikan Indonesia Open Jadi Turnamen Bulutangkis Terbaik Dunia
-
Livoli Divisi Utama 2025: O2C Rajawali Tanpa 6 Pilar karena Dipanggil Pelatnas
-
Megawati Hangestri akan Perkuat Bank Jatim di Final Four Livoli Divisi Utama 2025