Suara.com - Jayson Tatum memborong 30 poin saat Boston Celtics kembali dari jeda All-Star dengan menghancurkan Brooklyn Nets 129-105 dalam lanjutan NBA di Barclays Center, New York, Jumat (25/2/2022) WIB.
Jaylen Brown menambahkan 18 poin dan Marcus Smart memperoleh 15 poin demi membantu Celtics menemukan kembali ritme terbaik yang mereka perlihatkan sebelum jeda, di mana sembilan dari 10 pertandingan berhasil dimenangi.
Salah satu dari sembilan kemenangan itu adalah saat Celtics berjaya di markas Brooklyn dengan skor 126-91 yang tak ubahnya jadi cetak biru pertandingan kali ini.
Celtics tidak pernah tertinggal sepanjang laga dan sempat memimpin sejauh 29 poin untuk kemudian membukukan enam kemenangan tandang beruntun.
Tatum jelas akan menghiasi layar-layar gawai dalam cuplikan video yang memperlihatkan adegan saat ia menghempaskan dunk melewati dua pemain Nets, meski ia jelas bukan satu-satunya pemain Celtics yang leluasa bergerak nyaris tanpa kawalan dari pertahanan tuan rumah.
Kevin Durant, Ben Simmons dan Goran Dragic hanya bisa menyaksikan rekan-rekannya dari bangku cadangan, sementara Kyrie Irving masih belum dibolehkan melantai di Barclays Center karena aturan mandat vaksin masih berlaku di Kota New York.
Seth Curry membukukan 22 poin dan Bruce Brown menambahkan 15 poin untuk Nets, yang menelan kekalahan ke-13 dalam 15 pertandingan terakhir.
Selanjutnya kedua tim sama-sama main gim tandang Sabtu (26/2) setempat, yakni Celtics di markas Milwaukee Bucks dan Nets di Detroit Pistons, demikian laman resmi NBA seperti dimuat Antara.
Baca Juga: Pukul Pelatih Lawan Setelah Kalah, Mantan Pebasket NBA Ini Diskors
Berita Terkait
-
Pemain NBA Didenda Rp417 juta karena Ngomong Kasar di Siaran TV
-
Danilo Gallinari Umumkan Pensiun, Pemain Italia dengan Koleksi Angka Terbanyak Sepanjang Sejarah
-
Rekor Baru Stephen Curry: Lewati Carter, Incar Kevin Garnett di Daftar Skor Sepanjang Masa NBA
-
Oklahoma City Thunder Jadi Tim Pertama Raih Kemenangan ke-10 di NBA Musim 2025/2026
-
Geger Skandal NBA! FBI Bongkar Keterlibatan Mafia Sisilia di Kasus Judi Ilegal
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Performa Menanjak, Dua Pasangan Ganda Putri Ini Masuk Proyeksi Asian Games 2026
-
PBSI Resmi Kembali Rombak Ganda Putri, Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Dipisah
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri