Suara.com - Atlet tolak peluru, Eki Febri Erawati berhasil menyabet emas pertama untuk Indonesia dari cabang olahraga atletik pada SEA Games 2021 di Hanoi National Sports Complex, Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Vietnam, Selasa (17/5/2022).
Eki dipastikan meraih emas setelah mencatatkan lemparan 15,20 meter, jauh lebih baik dari dua atlet tolak peluru Thailand Areerat Intadis dan Athima Saowaphaiboon yang masing-masing mencatatkan lemparan 15,04 meter dan 12,51 meter untuk membawa pulang perak dan perunggu.
Tampil di cabang olahraga atletik hari keempat, Eki mendapat suntikan semangat dari rekan-rekannya sesama atlet.
Pelari Agustina Mardika Manik, yang telah berhasil meraih perak nomor lari 800 meter putri, Senin, bersama atlet lempar lembing Abdul Hafiz yang telah mengemas perak, Sabtu, tampak menyemangati Eki dari tribun penonton terdekat.
Usai menyegel peringkat tertinggi, Eki berlari mendekati tribun, kemudian mengambil bendera Merah Putih.
Eki adalah peraih emas SEA Games 2017 di Kuala Lumpur, Malaysia. Kemudian pada SEA Games edisi sebelumnya 2019 di Filipina, dia meraih medali perak.
Nomor tolak peluru putri SEA Games Vietnam sempat dibatalkan karena alasan kurang peserta. Namun pada akhirnya penyelenggara SEA Games 2021 (VIESGOC) menyetujui dua nomor tersebut untuk diperlombakan.
Pada perlombaan hari ini, Sapwaturrahman yang turun di nomor lompat jangkit putra harus puas berada di peringkat keenam. Hal yang sama juga terjadi pada Halomon Edwin Binsar yang turun di nomor 400 meter lari gawang harus puas di posisi keenam.
[Antara]
Baca Juga: Bulu Tangkis SEA Games 2021: Kalah 2-3 dari Thailand, Indonesia Gagal ke Final Beregu Putra
Berita Terkait
-
Putri KW Dapat Kenaikan Pangkat dari Polri, Jadi Briptu
-
Kisah Muhamad Alfiana, Pegawai Honorer yang Tampil di Liga Hoki Jerman
-
Boni Hargens: Rekrut Atlet SEA Games Bukti Komitmen Moral Kapolri Listyo Sigit
-
Dukung Stabilitas Finansial Jangka Panjang Atlet, BRI & Kemenpora Gelar Program Literasi Keuangan
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Atletik Indonesia: Zohri dan Odekta Awali Musim di Kejuaraan Asia Indoor 2026
-
Pelatih Beberkan Alasan Jafar/Felisha Tidak Tampil di Thailand Masters 2026
-
Anthony Ginting Absen di Thailand Masters 2026, Pelatih Beberkan Alasannya
-
Jadwal Thailand Masters 2026: 9 Wakil Indonesia Tampil di Hari Pertama, Ada Lanny/Apriyani
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026 Seri Gresik: Mulai 29 Januari, 9 Laga Panas di GOR Tri Dharma
-
Ginting dan Jafar/Felisha Absen di Thailand Masters 2026, Indonesia Tetap Turunkan Kekuatan Penuh
-
Apparel Timnas Indonesia Lebarkan Sayap Gandeng VR46 Tiga Tahun
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
Tiga Kunci Keberhasilan Para Judo Indonesia Sikat Semua Emas di ASEAN Para Games 2025
-
ASEAN Para Games 2025: Rebut Tujuh Emas, Jendi Pangabean Buktikan Konsistensi dan Dukungan Keluarga