Suara.com - Pupus sudah harapan pembalap WSBK, Toprak Razgatlioglu, untuk pindah ke MotoGP di tahun 2023. Hal ini dilontarkan langsung oleh bos Yamaha, Lin Jarvis.
Ia mengatakan bahwa Toprak gagal ke MotoGP tahun depan karena alasan ketersediaan motor untuk musim 2023. Yamaha sudah kehilangan tim satelit di musim depan setelah tim RNF Racing tak memperpanjang kontrak.
"Kami hanya akan memiliki dua motor di grid tahun depan. Kami kehilangan tim satelit" kata Lin Jarvis beberapa waktu lalu dilansir dari Motosan.
"Pada saat ini, tidak ada alternatif, tetapi kondisi itu cocok bagi kami," terangnya.
"Kabar tentang tidak adanya tim satelit ini berarti kami tidak punya tempat untuk Toprak Razgatlioglu. Sebab, kami cuma punya dua motor di tim pabrikan," pungkasnya.
Mendengar hal ini pun, Toprak langsung memberikan tanggapan. Ia menghormati keputusan Yamaha karena memang benar-benar faktanya begitu. Walau begitu, pembalap asal Turki ini tetap akan tampil di WSBK pada tahun 2023.
"Dengan Kenan Sofuoglu (manajer Toprak Razgatlioglu), kami sudah mengatakan bahwa kami tidak ingin beralih ke tim satelit di MotoGP," tutur juara WSBK 2021.
"Tidak ada tempat bagi saya di tim pabrikan Yamaha tahun depan.Jadi jelas bagi saya bahwa saya akan bertahan di WSBK pada 2023," pungkas Toprak Razgatlioglu.
Baca Juga: Dianaktirikan Yamaha karena Prioritaskan Fabio Quartararo, Begini Komentar Andrea Dovizioso
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Anders Antonsen Kembali Mundur dari India Open, Pilih Bayar Denda Rp84 Juta
-
Jonatan Christie: Christo Popov Pemain Bagus, Kidal Lagi
-
Jadwal Perempat Final India Open 2026: Putri KW vs An Se-young, Jonatan Christie vs Christo Popov
-
Servis Jadi Kunci, Jakarta Garuda Jaya Tundukkan Medan Falcons 3-1 di Proliga 2026
-
Jadwal Pekan Kedua Putaran Pertama Proliga 2026, Medan Falcons Tampil di Kandang
-
Jonatan Christie Antusias Jumpa Christo Popov di Perempat Final India Open 2026
-
Putri Kusuma Wardani Hadapi An Se-young di Perempat Final India Open 2026
-
Daftar Pemain Indonesia di Kejuaraan Beregu Asia 2026: Anthony Ginting Kembali, Alwi Farhan Absen
-
Kalahkan Popsivo Polwan, Pelatih Gresik Phonska Merasa Belum Sesuai Harapan
-
Sabar/Reza Beberkan Penyebab Tersingkir dari India Open 2026