Suara.com - Sektor ganda campuran Indonesia mengawali langkahnya dengan hasil positif di ajang BWF World Tour Super 750 Japan Open 2025.
Dua pasangan andalan, Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja dan Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah, berhasil melewati rintangan babak pertama mereka di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Tokyo, Selasa (15/7/2025).
Pasangan Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja menjadi yang pertama memastikan tiket babak kedua.
Mereka sukses menundukkan wakil Taiwan, Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang, dalam sebuah pertarungan yang menegangkan.
Rehan/Gloria mengunci kemenangan melalui dua gim langsung dengan skor 22-20 dan 21-15 dalam tempo 40 menit.
Namun, kemenangan ini tidak diraih dengan mudah, terutama pada gim pertama di mana mereka sempat berada di bawah tekanan hebat.
Pasangan PB Djarum itu sempat tertinggal jauh dengan skor 2-9. Namun, mereka menunjukkan mentalitas juara dengan bangkit dan mencetak delapan poin beruntun untuk membalikkan keadaan menjadi 10-9.
Sejak saat itu, pertarungan berjalan sangat ketat dengan kejar-mengejar angka yang dramatis.
Rehan/Gloria bahkan sempat kehilangan satu game point sebelum akhirnya menutup gim pembuka yang krusial.
Baca Juga: Kalah di Final Orleans Masters 2025, Rehan/Gloria Alihkan Fokus ke All England
"Pada gim pertama kami mainnya belum enak, masih mencari feel-nya, touch-nya. Sempat tertinggal 2-9, alhamdulillah bisa membalikkan," ujar Rehan dalam keterangan tertulis setelah laga.
Memasuki gim kedua, Rehan/Gloria tampil lebih tenang dan dominan. Mereka berhasil mengontrol jalannya pertandingan dan menjaga keunggulan hingga akhir.
"Pada gim kedua kami mencoba lebih tenang dan sedikit memperlambat tempo. Saya juga lebih banyak mengadu permainan depan," ujar Gloria menambahkan.
Selanjutnya, Rehan/Gloria akan menghadapi pemenang dari laga antara pasangan China, Zhu Yi Jun/Bao Li Jing, dan unggulan ketiga asal Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet.
Kabar baik dari sektor ganda campuran tidak berhenti di situ. Langkah positif Rehan/Gloria berhasil diikuti oleh junior mereka, Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah.
Amri/Nita tampil impresif dengan menumbangkan wakil China, Cheng Xing/Zhang Chi, juga melalui dua gim langsung dengan skor meyakinkan 21-10, 21-19.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
ASEAN Para Games 2025: Klasifikasi Kontingen Indonesia Aman, Target Medali Optimistis Tercapai
-
Kenangan Indah di Thailand, Teodora Audi Bersemangat Memburu Prestasi ASEAN Para Games 2025
-
Main di Kandang Sendiri, PBSI Bidik Minimal Satu Gelar Juara di Indonesia Masters 2026
-
Indonesia Masters 2026 Lebih Merakyat: Harga Tiket Turun, Layout Venue Lebih Ramah
-
Saddil Ramdani Pede Persib Hattrick Juara Liga, Rahasia Kekuatan Maung Bandung Terungkap
-
Boni Hargens: Rekrut Atlet SEA Games Bukti Komitmen Moral Kapolri Listyo Sigit
-
LavAni Tumbangkan Juara Bertahan Bhayangkara Presisi 3-1 pada Lanjutan Proliga 2026
-
Ada Fakor Angin, Jonatan Christie Tumbang dari Lin Chun-Yi di Final India Open 2026
-
Lolos ke Final India Open 2026, Jonatan Christie Akui Sempat Kesulitan Hadapi Loh Kean Yew
-
Jonatan Christie Melaju ke Final India Open 2026, Punya Rekor Bagus Lawan Lin Chun Yi