- Lando Norris catat waktu tercepat 1:15,586 dan start terdepan di GP Meksiko.
- Ferrari tampil solid dengan Leclerc dan Hamilton menempati posisi dua dan tiga.
- Verstappen gagal tampil dominan, hanya start dari posisi kelima.
Suara.com - Lando Norris menjadi bintang utama di kualifikasi Grand Prix Meksiko 2025.
Pembalap McLaren itu tampil luar biasa di Autodromo Hermanos Rodriguez, mencatatkan waktu terbaik 1 menit 15,586 detik untuk merebut pole position pada Minggu (26/10) dini hari WIB.
Kualifikasi berlangsung di bawah tekanan besar karena karakter sirkuit yang berada di ketinggian lebih dari 2.200 meter membuat udara tipis dan grip ban sangat rendah.
Namun, Norris tetap mampu menjaga konsistensinya sejak awal sesi dan akhirnya mengungguli semua rivalnya.
Ferrari menjadi pesaing terdekat McLaren kali ini.
Charles Leclerc berada di posisi kedua dengan catatan 1:15,848, sementara Lewis Hamilton menempati urutan ketiga lewat waktu 1:15,938.
Dominasi Norris sudah terlihat sejak sesi latihan ketiga, di mana ia lebih cepat dari Hamilton dan Russell.
Catatan impresif itu berlanjut hingga kualifikasi. Ia juga mengungguli rekan setimnya, Oscar Piastri, yang harus puas di posisi kedelapan dengan selisih waktu cukup tipis.
George Russell menempatkan Mercedes di posisi keempat, sementara Max Verstappen harus puas berada di urutan kelima setelah Red Bull memilih strategi mesin konservatif.
Baca Juga: Drama McLaren di Monza: Oscar Piastri Dipaksa Mundur demi Lando Norris
Di belakang Verstappen ada Andrea Kimi Antonelli (Mercedes) yang kembali tampil stabil dengan waktu 1:16,118.
Kondisi lintasan yang licin membuat banyak pembalap kesulitan menjaga ritme.
Salah satunya Alex Albon (Williams) yang sempat masuk zona tiga besar sebelum melebar di sektor Foro Sol akibat masalah pengereman.
Rekan setimnya, Carlos Sainz, juga sempat mencatat waktu cepat di awal sesi (1:18,028) sebelum tergeser ke posisi ketujuh.
Sementara itu, Isack Hadjar (Racing Bulls) tampil mengejutkan dengan finis di urutan kesembilan, meski sempat bersitegang dengan Pierre Gasly karena insiden saling halang di trek.
Oliver Bearman (Haas) menutup posisi 10 besar dengan performa solid.
Berita Terkait
-
Hasil Lengkap F1 GP Amerika Serikat 2025: Max Verstappen Finis Pertama, Unggul 7,959 Detik
-
Belum Sempat Nonton? Film F1 Kini Bisa Ditonton Streaming Mulai 12 Desember
-
McLaren Gandeng Motul sebagai Pemasok Resmi Pelumas F1
-
Cara Buat Poster ala Pembalap F1 dan MotoGP di Gemini AI yang Lagi Viral, Ini Prompt-nya
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Ginting dan Jafar/Felisha Absen di Thailand Masters 2026, Indonesia Tetap Turunkan Kekuatan Penuh
-
Apparel Timnas Indonesia Lebarkan Sayap Gandeng VR46 Tiga Tahun
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
Tiga Kunci Keberhasilan Para Judo Indonesia Sikat Semua Emas di ASEAN Para Games 2025
-
ASEAN Para Games 2025: Rebut Tujuh Emas, Jendi Pangabean Buktikan Konsistensi dan Dukungan Keluarga
-
Terkesima, BWF Puji Antusias Penonton di Indonesia Masters 2026
-
Regenerasi Terlihat, PBSI Bangga dengan Performa Pemain Muda di Indonesia Masters 2026
-
Alwi Farhan Bidik Level Elite Dunia usai Sabet Gelar Indonesia Masters 2026
-
Sapu Bersih Putaran Pertama, LavAni Kunci Gelar Juara Paruh Musim Proliga 2026
-
Perkasa, Pelita Jaya Belum Terkalahkan di IBL 2026