Suara.com - Ajang WWDC 2020 oleh Apple yang dilaksanakan pada tanggal 22-26 Juni 2020 mengungkapkan deretan teknologi dan fitur anyar yang dimiliki oleh perusahaan. Selain iOS 14, Apple juga meluncurkan macOS Big Sur dengan segudang fitur unggulannya.
Dinamai dari sebuah landmark di California Amerika Serikat, Big Sur menampilkan salah satu perubahan paling komprehensif untuk desain macOS sejak rilisnya Mac OS X.
Kita disuguhkan dengan jendela aplikasi yang mengusung skema warna baru, efek transparansi, menu bar transparan, floating dock, dan set ikon aplikasi yang benar-benar baru.
Tombol navigasi akan muncul dan menghilang pada jendela aplikasi sehingga pengguna akan merasakan pengalaman yang semakin praktis.
Item menu baru juga memiliki ruang lebih luas sehingga seluruh UI tampak diperbarui secara signifikan.
Big Sur juga menghadirkan Control Center yang sepenuhnya baru, serupa tampilan dan nuansa yang ditemukan pengguna pada iOS.
Terdapat Notification Center yang sekarang dapat dimunculkan dengan melakukan klik pada jam di bagian sudut.
Pengguna dapat merasakan notifikasi bergaya iOS dan juga antarmuka widget baru yang terinspirasi oleh iOS 14.
Dikutip dari GSM Arena, macOS Big Sur menghadirkan peningkatan pada aplikasi intinya.
Baca Juga: Gelar WWDC 2020, iOS 14 dan Apple Masuk Trending Twitter Indonesia
Kini Safari memiliki halaman baru dengan background yang dapat disesuaikan dan bagian-bagian seperti Reading List serta iCloud Tabs mirip dengan browser populer lainnya.
Safari juga menyediakan fitur penerjemahan secara otomatis dengan opsi yang cukup mudah.
Pada WWDC 2020, Apple mengklaim bahwa kinerja Safari lebih cepat 50 persen jika dibandingkan Chrome saat menjelajah situs web yang sering dikunjungi.
Perusahaan juga mengklaim bahwa Safari membuat daya tahan baterai lebih baik, di mana streaming video bisa 3 jam lebih lama dan penelusuran web satu jam lebih lam jika dibandingkan Chrome atau Firefox.
Antarmuka Maps menampilkan serangkaian perubahan yang sama dengan versi iOS 14.
Itu termasuk Guides untuk menjelajahi tempat-tempat di mana kita dapat menggunakan panduan dari pengguna lain atau membuat milik kita sendiri.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
4 HP Helio G100 di Bawah Rp2 Juta, Memori Besar Juaranya Multitasking
-
Rp2 Juta dapat Tablet Apa? Ini 5 Pilihan Terbaik untuk Aktivitas Harian Kamu
-
5 Smartwatch Waterproof yang Aman Dipakai Saat Kehujanan dan Berenang
-
Krisis Memori Tak Mampu Menahan Laju Smartphone, AppleSamsung Jadi Raja 2025
-
CEO OnePlus Terancam Penjara, Terseret Kasus Perekrutan Ilegal di Taiwan
-
49 Kode Redeem FF 15 Januari 2026, Tips Dapatkan Bundle Megumi dan Nobara
-
27 Kode Redeem FC Mobile 15 Januari 2026, Gaet Rudi Voller Pemain OVR 115
-
Arc Raiders Tembus 12 Juta Pemain, Developer Bagikan Item Game Gratis
-
33 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 Januari: Sikat Paket 113-115 dan 15.000 Gems
-
Terpopuler: Realme Suguhkan HP Berkamera Superior, Ponsel GPS Akurat dan Tahan Banting untuk Ojol