Suara.com - Dompet digital Dana menutup tahun 2021 dengan mencatatkan rekor jumlah pengguna baru. Sepanjang 2021, jumlah pengguna Dana bertambah 45 juta sehingga mencapai total 95 juta pengguna.
Secara tahunan, perolehan ini merupakan yang tertinggi sepanjang perjalanan Dana sejak resmi diluncurkan pada Desember 2018 sekaligus melanjutkan tren pertumbuhan yang positif. Pada tahun sebelumnya, jumlah pengguna Dana bertambah 10 juta dari 40 juta menjadi 50 juta pengguna.
"Pertumbuhan pengguna kami juga menandakan kesiapan masyarakat akan pemanfaatan dompet digital," kata Chief of Product Dana Rangga Wiseno pada jumpa pers daring, Jumat (29/1/2022).
"Dengan mengedepankan teknologi inovasi dalam fitur-fitur kami, masyarakat telah melihat dompet digital sebagai sebuah kebutuhan. Sehingga, promosi tidak lagi menjadi faktor utama yang mempengaruhi mereka untuk mengadopsi dompet digital seperti Dana," ujarnya menambahkan.
Dana juga mencatat sepanjang 2021, jumlah pengguna aktif naik hingga 101 persen. Sejalan dengan itu, volume transaksi tumbuh 143 persen (year on year) dengan rata-rata 7 juta transaksi per hari.
Pertumbuhan juga terjadi pada sejumlah fitur yang selama ini menjadi favorit pengguna, yaitu QRIS Payment, transaksi online merchants, DANA Biller untuk pembayaran tagihan rutin, Kirim uang, dan fitur Dana Bisnis yang berhasil meningkatkan transaksi 400.000 mitra UMKM sebesar 35 persen. Pertumbuhan juga terjadi pada fitur Top Up sebesar 168 persen.
Fitur Simpan Kartu (Card binding) juga makin diminati oleh pengguna. Jumlah pengguna yang menyimpan kartu (debit maupun kredit) di Dana tumbuh 34 persen di 2021. Sementara jumlah kartu yang disimpan dalam dompet digital Dana sepanjang 2021 meningkat 29 persen.
Guna meningkatkan keamanan, Dana menambah lapisan verifikasi yang kian canggih termasuk mengimplementasikan Dana VIZ untuk untuk menjaga data dan transaksi pengguna lewat verifikasi wajah.
Dari segi keramahan pengguna, Dana juga terus memperbarui tampilan antarmuka dan pengalaman pengguna pada versi terbarunya dan menambahkan Dana Points sebagai bentuk apresiasi pengguna yang telah melakukan transaksi digital lewat Dana.
Baca Juga: 7 Langkah Cara Transfer Gopay ke Dana, Pakai Cara Ini Biar Gratis Admin
Sementara dari segi aksesibilitas, Dana memiliki ekosistem terbuka (open platform) yang memungkinkannya untuk mengembangkan kapabilitas Dana dalam berbagai aktivitas, mendukung kebijakan pemerintah, hingga memperluas mitra global.
Saat ini, Dana sudah terhubung langsung dengan bank-bank BUKU IV dan terkoneksi secara langsung dan tidak langsung dengan semua bank di Indonesia melalui Acquiring Bank dan Switching.
"Dana tidak melihat lembaga keuangan dan perbankan sebagai pesaing, melainkan mitra strategis untuk mempercepat inklusi keuangan digital. Karena itu, di tahun 2021 ada belasan program maupun kampanye yang kami lakukan dengan mitra perbankan," kata Director of Business Development Dana Dedy Sahat.
Tahun ini, Danaakan berfokus dalam mengoptimalkan pengalaman bertransaksi digital pengguna dengan memperluas fiturnya termasuk menyediakan layanan finansial kepada konsumen dan menambahkan beberapa inisiatif untuk merchant.
Beberapa inisiatif tersebut termasuk menyederhanakan proses on boarding dan integrasi dengan mitra, serta meluncurkan beberapa produk yang berkaitan dengan asuransi dan pinjaman (paylater). [Antara]
Berita Terkait
-
Cek Aktivasi Rekening PIP 2026 Agar Dana Bantuan Tidak Hangus
-
Persija Jakarta Hadirkan Terobosan Baru, Jembatani Sepak Bola dan Literasi Investasi
-
Purbaya Akui Masih Ada Utang Dana Bagi Hasil Rp 83,58 Triliun ke Pemda
-
Penyulut Api Tanpa Wajah
-
Purbaya Ungkap Sisa Kas Negara Akhir 2025 Masih Ada Rp 399 Triliun
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
-
Spesifikasi Up Phone, HP Buatan Indonesia yang Desainnya Mirip iPhone
-
5 HP Rp2 Jutaan Kamera Terbaik 2026 untuk Konten Kreator
-
Cara Membuat Subtitle Otomatis di CapCut untuk Video TikTok dan Instagram
-
Apa Perbedaan iPad Air dari iPad Pro? Ini 5 Rekomendasi Terbaik
-
Daftar Harga iPhone Januari 2026, Benarkah Lebih Mahal?
-
5 HP Murah di Bawah Rp1 Juta yang Masih Layak Pakai di 2026