Suara.com - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dan Komisi Pemilihan Umum (KPU) beraudiensi untuk membahas penguatan teknologi komunikasi menyukseskan penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu) baik untuk nasional maupun daerah di 2024.
"Hari ini pimpinan lembaga baik Kominfo maupun KPU RI memberikan komitmen bersama untuk saling memberikan dukungan. Kominfo memberikan dukungan terkait tugas pokok dan fungsi, di antaranya akses dan kesiapan infrastruktur," kata Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G.Plate saat konferensi pers di Kementerian Kominfo, Rabu (6/7/2022).
Ada pun infrastruktur yang dimaksud mulai dari hulu hingga hilir sehingga optimalisasi penguatan teknologi dan komunikasi bisa terealisasi di saat Pemilu 2024.
Dari segi hulu, infrastruktur fisik seperti jaringan- jaringan komunikasi tentunya menjadi prioritas untuk diperkuat. Sementara dari segi hilir layanan digital seperti aplikasi-aplikasi digital untuk Pemilu juga ikut dikuatkan oleh Kementerian Kominfo.
Kerja sama itu pun diharapkan dapat menjaga transparansi secara optimal terutama saat rekapitulasi suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS) di daerah- daerah sehingga kepercayaan masyarakat tetap terjaga.
"Kita tadi komunikasikan dengan Pak Menteri terutama kaitannya dengan penguatan seperti sinyal supaya kalau KPU menggunakan sistem informasi rekapitulasi nanti pada penghitungan suara di TPS itu pengiriman hasil, bisa ada percepatan dan kemudian aspek transparan dan akuntabilitas nya bisa kita saksikan bersama- sama," ujar Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari.
Nantinya pengalaman-pengalaman dari pemilu di masa- masa sebelumnya akan dijadikan acuan untuk perbaikan sistem serta penguatan teknologi Pemilu.
Terutama dengan hal-hal baru yang berkembang seperti terjadinya pemekaran wilayah hingga bertambahnya jumlah penduduk juga ikut diperhitungkan sehingga penguatan dari segi teknologi informasi untuk Pemilu 2024 bisa maksimal.
"Adanya penambahan dan sebarannya (wilayah) semakin luas, tentu ini berhubungan juga dengan ketersediaan jaringan telekomunikasi. Nah nanti kita akan lakukan koordinasi bagaimana layanan bisa optimal dan maksimal bisa diberikan. KPU nantinya bisa melaksanakan tugas-tugasya terkait dengan kepemiluan secara lancar," ujar Plate. [Antara]
Baca Juga: Sepakat Rampungkan RUU PDP dengan DPR, Kominfo: Masih Ada Poin yang Harus Diselaraskan
Berita Terkait
-
Duka Bencana Sumatra Setahun Usai Pilkada, KPU: Jika Terjadi Tahun Lalu Kami Tak Bisa Bergerak
-
Bawaslu Ungkap Upaya Digitalisasi Pengawasan Pemilu di Tengah Keterbatasan Anggaran
-
August Curhat Kena Serangan Personal Imbas Keputusan KPU soal Dokumen Persyaratan yang Dikecualikan
-
Usai Disanksi DKPP, Anggota KPU Curhat Soal Beredarnya Gambar AI Lagi Naik Private Jet
-
Komisioner KPU Kena Sanksi Jet Pribadi: DPR Turun Tangan, Ini yang akan Dilakukan!
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
4 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Spek Tinggi Mulai Rp1 Jutaan
-
Bocoran Panas Xiaomi 17 Max: Meluncur April, Kencang Bak Pro tapi Tanpa Fitur Ini!
-
33 Kode Redeem FF Aktif 12 Januari 2026, Bundle Ryomen Sukuna Siap Hadir
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 Januari 2026, Ada Bocoran Pemain OVR 117 di Event TOTY
-
Terpopuler: Kode Redeem FC Mobile Terbaru Banjir Hadiah, HP RAM 8 GB di Bawah Rp1,5 Juta
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
-
Spesifikasi Up Phone, HP Buatan Indonesia yang Desainnya Mirip iPhone