Suara.com - Gojek meluncurkan jaket baru bagi mitra driver pada Sabtu (28/10/2023). Jaket ini melambangkan kolaborasi dan gotong royong ekosistem GoTo dan merupakan simbol semangat anak bangsa untuk semakin maju bersama.
Jaket baru tersebut diperkenalkan pada Hari Keluarga Gojek, ajang silaturahmi ribuan mitra driver Jabodetabek beserta mitra ekosistem GoTo lainnya, karyawan, hingga manajemen Gojek dan Grup GoTo.
Kegiatan ini juga bertepatan dengan bulan ulang tahun Gojek, di mana mitra dan keluarganya bisa mengikuti berbagai acara seperti hiburan dari mitra untuk mitra, playground dan pembagian makanan dan minuman bergizi bagi anak keluarga mitra, foodcourt dan berbagai booth Partner Swadaya yang menyediakan barang dengan harga khusus untuk mitra dan keluarga.
“Kami berharap jaket baru ini bisa menjadi simbol yang dapat terus memperkuat semangat gotong royong di ekosistem GoTo yang telah menjadi ekosistem digital terbesar di Indonesia,” kata Direktur dan Presiden Unit Bisnis On-Demand Services Grup GoTo, Catherine Hindra Sutjahyo.
Secara bertahap, mitra akan bisa memperoleh jaket baru dengan identitas ekosistem GoTo di berbagai lokasi seperti kantor operasional di setiap kota, titik-titik berkumpul mitra driver atau komunitas mitra seperti basecamp, shelter GoRide Instant, hingga pemesanan langsung.
"Sebagai salah satu orang yang mempercayai masa depan Gojek sejak awal berdiri, saya melihat semangat gotong-royong antara mitra driver, pelanggan, hingga karyawan menjadi kunci Gojek berdiri hingga sebesar sekarang," kata Direktur Utama Grup GoTo Patrick Walujo.
"Sekarang semangat gotong royong tersebut menjadi inspirasi berbagai perusahaan karya anak bangsa lainnya di Grup GoTo, yakni Tokopedia, GoPay dan Bank Jago," tutup dia.
Adapun jaket Gojek yang baru tak berbeda jauh dengan yang lama, karena masih didominasi oleh warna hijau dengan corak hitam di bagian lengan dan logo putih di bagian belakang.
Baca Juga: Lawan Kekerasan Seksual, Gojek Beri Pelatihan untuk 1.000 Mitra di 13 Kota di Indonesia
Berita Terkait
-
Ada Kabar Baik Buat Pemegang Saham GOTO
-
Aplikasi Tak Terduga Jadi Sarana Selingkuh Selebritas: Dari Ojek Online hingga Folder Pin
-
Prabowo Sentil Kesejahteraan Ojol, Bos GoTo Bilang Begini
-
GoTo Ungkap Strategi Rahasia! Dukung Penuh Prabowo Demi Jutaan Keluarga Indonesia!
-
Dugaan Korupsi Chromebook: Petinggi Perusahaan Teknologi Dipanggil Jaksa, Ternyata Ini Alasannya
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
28 Kode Redeem FF 6 November 2025, Evo Gun Thompson Hadir untuk Libas Musuh
-
19 Kode Redeem FC Mobile 6 November 2025: Gaet Cafu 113 Hingga 25.000+ Gems Gratis
-
Spesifikasi dan Harga Vivo Y21d Indonesia: HP Murah Bersertifikasi Militer, Baterai Jumbo
-
51 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Klaim Skin Burning Lily dan Mythos Fist
-
Moto Pad 60 Neo Resmi ke Indonesia, Tablet Murah Motorola Harga Rp 2 Jutaan
-
Trik Pindahkan Microsoft Office Tanpa Ribet: Simak Langkah Mudah Berikut
-
iQOO Z10R vs realme 15T: Duel Panas HP 3 Jutaan, Mana Punya Kamera Paling Oke?
-
7 Rekomendasi HP 3 Jutaan untuk Gaming, Cocok untuk Anak Sekolah hingga Dewasa Muda
-
21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 November: Klaim Pemain 111-113 dan Belasan Ribu Gems
-
Moto G67 Power Rilis: HP Murah dengan Kamera Sony dan Baterai 7.000 mAh