Suara.com - Polisi kembali melakukan penggerebekan kasus narkoba di kampung Boncos Kota Bambu Selatan, Jakarta Barat, pada Kamis (1/12/2022). Sebanyak 12 terduga pemakai diringkus petugas.
Dari ke-12 orang terduga ini, 2 di antaranya mencoba melarikan diri saat petugas mengangkutnya ke dalam mobil. “Woi jangan kabur kamu. Sini, sini,” teriak petugas, sembari mengejar pelaku, di Kampung Boncos, Kamis.
Dengan mudah petugas kembali menangkap pelaku. Mereka kemudian digiring ke atas kendaraan.
“Masuk kamu, masuk. Jangan macam-macam. Kalau enggak salah kenapa lari,” kata petugas.
Sementara Kapolsek Palmerah, AKP Dodi Abdulrohim mengatakan belasan orang ini bakal di periksa urinnya terlebih dahulu. Jika nantinya dinyatakan positif namun tidak ada barang bukti, maka mereka bakal tetap direhabilitasi.
“Kami amankan dulu, kami tes urine dulu, kita lihat positif atau nggak. Kalau positif, meski BB tidak ada, kita bisa rehabilitasi,” jelas Dodi.
Selain menangkap 12 terduga pelaku petugas juga mengumpun beberapa barang bukti berupa beberapa alat hisap sabu, dan 3 buah senjata tajam. “Kami amankan sajam, yang diamankan sebanyak 3 buah sajam, kemudian HP dan alat hisap,” tutupnya.
Video Editor: Bayu Yunianto
Berita Terkait
-
Hampir Semua Pasar di Kabupaten/Kota 3 Provinsi Terdampak Bencana Telah Operasional Melayani Pembeli
-
Ribuan Personel Bersihkan Aceh Tamiang
-
Kasatgas Tito Pimpin Rakor Pembahasan Bantuan Rumah dan Bantuan Sosial Pascabencana
-
Rehabilitasi Pascabencana di Sumatera Terus Menunjukkan Progres Positif
-
Kasatgas Tito Karnavian Pastikan Pemulihan Sekolah Pascabencana di Tapanuli Tengah
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Jangka Panjang, Kemenkes Ingatkan Risiko Konsumsi Ikan Sapu-sapu dari Sungai Tercemar
-
Menlu RI Beri Tanggapan Ambisi Amerika Serikat Kuasai Greenland
-
Film Sengkolo: Petaka Satu Suro, Saat Tradisi Menjadi Petaka
-
Local Media Community Gelar Workshop 'AI Tools Training for Journalists' di Yogyakarta
-
Kronologi Meninggalnya Lucky Element, Sempat Lemas dan Masuk ICU
-
Tangis Guru Asal Jambi Usai Jadi Tersangka, Jaksa Agung Janji Tutup Kasus
-
Banjir Kampung Melayu Surut, Warga Gotong Royong Bersihkan Lumpur
-
Cinta Terlarang di Kalimantan Selatan: Apa Rahasia di Balik Ketegangan Film 'Kuyank'?
-
Raymond dan Joaquin Tutup Indonesia Masters 2026 sebagai Runner-up
-
Sejarah Baru Tenis Dunia: Novak Djokovic Tembus 400 Kemenangan Grand Slam