Suara.com - King, perusahaan yang membuat permainan di telepon genggam, Candy Crush Saga berencana untuk melakukan penawaran saham perdana alias IPO ke bursa saham di Amerika Serikat. Sejumlah analisis memperkirakan, nilai perusahaan itu lebih dari 5 miliar dolar Amerika atau sekitar Rp60 triliun.
Sukses Twitter di pasar modal pada November lalu dan terus naiknya saham Facebook membuat sejumlah perusahaan teknologi tertarik untuk go public. Selain King, perusahaan tekonogi yang sudah berancang-ancang untuk masuk ke pasar modal adalah Spotify yang menyediakan layanan berbagi music hingga peruasahaan pembayaran Square.
Namun, sejumlah analis memprediksi King akan kesulitan untuk mempertahankan pertumbuhannya apabila masuk ke pasar modal. Hal yang sama sudah dialami Zynga, yang membuat permainan Farmville. Saham Zynga hanya tinggal separuh sejak melakuka penawaran saham perdana pada 2011.
Perusahaan Finlandia, Rovio yang sukses dengan permainan Angry Birds juga tidak bersinar di pasar modal. Nasib berbeda justu dialami perusahaan pembuat permainan di telepon genggam dari Jepang yaitu GunHo Online Entertainment. Penawaran saham perdana GunHo Online Entertainment berjalan dengan sukses.
Permainan Candy Crush Saga yang memindahkan “permen” menjadi tiga baris dengan warna yang sama adalah permainan yang paling banyak diunduh pada 2013. Permainan itu sudah diunduh lebih dari 500 juta kali sejak pertama kali diluncurkan pada 2012. (Reuters)
Berita Terkait
-
Gubernur Pramono Targetkan PAM Jaya IPO di 2027 dan Layani 100 Persen Warga pada 2029
-
Anggota DPRD DKI Minta Bank Jakarta Benahi Keamanan Siber Sebelum IPO 2027
-
Bidik Dana Minimal Rp3 Miliar, Bank Jakarta Berencana IPO Tahun 2027
-
Perusahaan Raksasa Diisukan IPO Saham Sebentar Lagi, Ini Profilnya
-
BEI Lapor Belom Ada BUMN yang Berminat IPO di Awal 2026
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
Terkini
-
Purbaya Yakin MBG Paling Cepat Habiskan Anggaran di Awal 2026
-
Beban Impor LPG Capai 8,4 Juta Ton, DME Diharapkan Jadi Pengganti Efektif
-
Defisit APBN 2025 Hampir 3 Persen, Purbaya Singgung Danantara hingga Penurunan Pajak
-
Target IHSG Tembus 10.000, OJK: Bukan Tak Mungkin untuk Dicapai
-
Krisis Air Bersih Jadi Rem Pemulihan Ekonomi Pascabanjir Sumatera
-
Purbaya: Tahun Ini IHSG 10.000 Enggak Susah-susah Amat
-
Krakatau Steel Jaminkan Aset Senilai Rp 13,94 Triliun ke Danantara
-
Bahlil: Kewajiban E10 Paling Lambat Berlaku pada 2028
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Nilai Transaksi Kripto 2025 Capai Rp482,23 Triliun, Turun dari 2024