Suara.com - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk membukukan laba kuartal I-2014 sebesar Rp5,9 triliun, tumbuh 17,86 persen dibandingkan periode sama tahun sebelumnya yang mencapai Rp5,01 triliun.
"Di tengah fluktuasi kondisi perekonomian Indonesia, kami tetap berhasil mengembangkan bisnis dan laba tetap tumbuh," kata Direktur Keuangan BRI Ahmad Baiquni.
Baiquni menuturkan, pihaknya secara konsisten menjaga pertumbuhan kredit yang hingga kuartal I-2014 mencapai Rp432,44 triliun atau tumbuh 19,7 persen (year on year).
"Pertumbuhan kredit tersebut juga dibarengi dengan prinsip kehati-hatian sehingga tingkat kredit bermasalah (NPL) dapat dijaga di 0,47 persen," ujar Baiquni.
Ia menjelaskan, kredit mikro BRI tumbuh positif sebesar 21,01 persen, meningkat dari Rp112,24 triliun pada kuartal I-2013 menjadi Rp135,83 triliun.
"Pertumbuhan kredit mikro tersebut bahkan melebihi pertumbuhan total kredit BRI," kata Baiquni.
Selain peningkatan outstanding pinjaman, lanjutnya, pertumbuhan tersebut juga menghasilkan peningkatan jumlah debitur. Hingga akhir Maret 2014, jumlah debitur mikro BRI mencapai 6,7 juta orang.
Menurut Baiquni, hal itu berarti dalam pengembangan bisnis mikronya, BRI berhasil menjangkau lebih banyak pengusaha kecil dan terdepan dalam usaha peningkatan 'financial inclusion' di Indonesia.
Sementara itu dari sisi pendanaan, lanjut Baiquni, dana pihak ketiga BRI tumbuh 16,6 persen atau sebesar Rp470,02 triliun, dengan kontribusi sumber dana murah CASA yang tetap dijaga di kisaran 60 persen. (Antara)
Tag
Berita Terkait
-
BRI Cetak Rekor Laba Kuartal I 2025: Sentuh Rp13,8 Triliun! Ini Rahasianya
-
Hari Ini, Pemegang Saham BBRI Panen Dividen Final Senilai Rp31,4 Triliun
-
Terungkap Sudah, BRI Cetak Laba Rp60,64 Triliun Pada Tahun 2024
-
BRI Kantongi Laba Rp45,36 Triliun di Triwulan III-2024
-
Tumbuh Selektif dan Prudent, BRI Cetak Laba Rp29,90 triliun
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
Jamkrindo Kucurkan Penjaminan Kredit Rp 186,76 Triliun Hingga September 2025
-
IHSG Berada di Zona Hijau pada Perdagangan Pagi ini
-
Pupuk Indonesia Groundbreaking Pabrik Soda Ash Pertama, Siap Hemat Devisa Rp1,25 Triliun Per Tahun
-
Klaim Asuransi Kerusuhan Tembus Rp150 Miliar
-
Akhiri Ketergantungan Impor, Anak Muda RI Ciptakan BBM Dengan Klaim RON 98
-
Harga CPO Naik Tipis November 2025, Didorong Ekspektasi B50 dan Permintaan Global
-
Raih Laba Bersih Rp 41,1 Miliar, COIN Bukukan Pendapatan Naik Hingga 19 Kali Lipat
-
Terungkap! Dua Modus Penipuan di Industri Keuangan Ini Sering Terjadi di Indonesia
-
OJK Minta Industri Asuransi Terlibat MBG dan Bencana Alam
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia