Suara.com - Pemerintah Kota Tebingtinggi pada 2016 akan melakukan perbaikan terhadap 263 rumah tidak layak huni di daerah itu melalui program "keluarga harapan".
Program itu juga sudah kita ajukan ke pusat, kata Wali Kota Tebingtinggi, Umar Zunaidi Hasibuan, di Tebingtinggi, Jumat (6/11/2015), saat melakukan dialog dengan masyarakat di Kecamatan Padang Hulu.
Ia mengatakan, untuk Kelurahan Tualang ada 25 unit rumah tidak layak huni yang masuk dalam program keluarga harapan dan perbaikannya segera direalisasikan pada tahun anggaran 2016.
"Khusus untuk warga Kelurahan Tualang, kami memberikan apresiasi atas upaya dilakukan dalam menyukseskan program pembangunan, salah satunya prestasi adalah menjadi yang terbaik di tingkat nasional PKK-KB Kes," katanya.
Ia juga berharap kepada warga, untuk ikut bersama-sama menyukseskan program kebersihan di lingkungan masing-masing, karena masalah kebersihan tidak hanya bisa mengandalkan pemerintah daerah semata.
"Harapan saya warga Kelurahan Tualang bisa menjadi contoh dan pelopor kebersihan. Banyak program kebersihan yang dapat dilakukan. Misalnya dengan pengolahan sampah menjadi produk berdaya guna," katanya.
Masalah kesehatan dan pendidikan, lanjut dia, untuk masyarakat Tebingtinggi bukan lagi menjadi masalah, karena pemerintah daerah memberi kesempatan untuk memperolehnya sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
"Terlebih bagi keluarga kurang mampu yang memang layak memperoleh bantuan, tidak perlu khawatir lagi tentang pendidikan dan kesehatan," katanya.
Sementara kepada UMKM, diharapkan juga untuk dapat lebih berkreatifitas, terutama dalam menghadapi datangnya Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) pada akhir 2015.
"Pemberlakuan MEA tersebut selain merupakan sebuah peluang juga tantangan bagi kita semua, untuk itu marilah kita bersiap diri dengan segala kemampuan yang ada," katanya. (Antara)
Berita Terkait
-
Warna Bisa Ubah Mood Rumah, Ini Tren Baru yang Lagi Jadi Sorotan
-
Acha Septriasa Blak-Blakan Soal Rumah Tangganya yang Kandas: Tak Seimbang?
-
Jokowi Tetap Nyaman di Rumah Lama Meski Rumah Pensiun Sudah Hampir Selesai
-
Blak-blakan! Uya Kuya Sebut Tahu Otak Penjarahan Rumahnya
-
Bukan Cuma Video Editan, Uya Kuya Sebut Pemicu Lain Rumahnya Dijarah
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
-
Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
-
Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
Terkini
-
Malaysia Incar Bisnis Franchise di Indonesia
-
PGN Dorong Pariwisata Borobudur, Integrasikan CNG dan Panel Surya di Desa Wisata
-
OJK dan BI Makin Kompak Perkuat Keuangan Digital
-
Cimb Niaga Catat Laba Rp 6,7 Triliun, Perusahaan Bakal Hati-hati Kelola Aset
-
Inovasi Keuangan Berkelanjutan PNM Raih Apresiasi Berharga
-
Laba Grup Astra Rp 243 T: ASII dan UT Kompak Buyback Saham Rp 4 Triliun
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Sepakat Beli dari Pertamina, BP-AKR Pastikan Kualitas Base Fuel RON 92 Sesuai Standar Perusahaan!
-
Gen Z dan Milenial Jadi Motor QRIS, BI Catat Pertumbuhan Transaksi Naik 162,7 Persen
-
Emiten Pengelola Limbah Ini Raup Pendapatan Rp148 Miliar di Kuartal III 2025