Suara.com - PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat & Banten, Tbk (Bank BJB) menyelenggarakan khitanan massal, di Gedung Olah Raga Bank BJB, Jalan Naripan, Kota Bandung, Jawa Barat, Rabu (3/7/2019). Kegiatan tersebut diikuti 200 peserta dan dihadiri oleh seluruh jajaran Direksi Bank BJB.
Khitanan massal merupakan program yang sering diselenggarakan Bank BJB sebagai bentuk tanggung jawab sosial perusahaan, khususnya terhadap masyarakat sekitar. Kegiatan ini merupakan salah satu dari sekian banyak kegiatan corporate social responsibility (CSR), yang dilaksanakan sepanjang tahun 2019.
Acara ini juga diselenggarakan dalam rangka menyambut Hari Anak Nasional, yang jatuh pada Juli 2019. Khitanan massal ini sengaja diselenggarakan di awal bulan, karena bertepatan dengan libur sekolah.
Pemimpin Divisi Corporate Secretary Bank BJB, M. As’Adi Budiman, menuturkan, kegiatan sosial yang dilaksanakan Bank BJB tersebut merupakan pengejewantahan dari visi perbankan sebagai agen perubahan nasional. Bank BJB menyadari bahwa perubahan-perubahan besar tak mungkin diciptakan tanpa dimulai dengan langkah kecil.
"Bank BJB selalu menyertakan semangat visi perubahan ke arah yang lebih baik dalam setiap program yang dikeluarkan. Kami yakin, percikan nilai positif yang dipancarkan dalam suatu tindakan akan memberi dampak yang positif juga kepada masyarakat maupun perusahaan," tutur As’adi.
Selain khitanan massal, acara tersebut juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan lainnya, antara lain pagelaran musik akustik dan nasyid, kesenian sisingaan dan tilawah. Ada juga wahana bermain anak yang disediakan panitia.
Tak hanya itu, Bank BJB juga memberikan snack, makan siang, ragam santunan maupun bingkisan. Sebelum khitanan massal, Bank BJB mengadakan pemeriksaan kesehatan gratis pada 29 dan 30 Juni 2019, di dua tempat, yaitu Kelurahan Kiaracondong dan Kelurahan Cigereleng.
Adapun jumlah peserta pemeriksaan kesehatan tersebut mencapai 400 orang. Kegiatan ini bertujuan untuk memberi kemudahan bagi masyarakat tidak mampu, agar mendapat layanan kesehatan secara gratis, sekaligus sebagai sarana silaturahmi antara Bank BJB dengan masyarakat di lingkungan sekitar.
Kontribusi konkret Bank BJB dalam memberikan bantuan terhadap masyarakat sekitar bukanlah menjadi sesuatu yang baru. Salah satunya pada puncak acara peringatan HUT ke-58 pada Mei lalu, yang mana Bank BJB memberikan santunan kepada 1.580 anak yatim, bantuan renovasi rutilahu, bantuan beasiswa kepada para siswa kategori tidak mampu untuk Aparatus Sipil Negara (ASN) golongan I, dan bantuan renovasi panti asuhan, antara lain Panti Asuhan Muhammadiyah dan Panti Sosial Asuhan Anak (PSAA) Al-Hilal.
Baca Juga: Penyaluran Kredit Mikro Bank BJB di Kuartal I 2019 Naik 11,1 Persen
Sebelumnya, Bank BJB juga memberikan santunan kepada ratusan anak yatim di seluruh daerah kantor Bank BJB. Aksi korporasi yang dilakukan Bank BJB ini diharapkan bisa memberi keberkahan dan dampak positif kepada perseroan.
Sebagai agen perubahan nasional, langkah yang dilakukan Bank BJB juga diharapkan mampu menginspirasi berbagai pihak untuk melakukan hal serupa.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Perpanjangan PPN DTP 100 Persen, Rumah Tapak di Kota Penyangga Jadi Primadona
-
Sinergi Strategis Hilirisasi Batu Bara, Wujudkan Kemandirian Energi Nasional
-
OJK Blokir 127 Ribu Rekening Terkait Scam Senilai Rp9 Triliun
-
Bulog Gempur Aceh dengan Tambahan 50.000 Ton Beras: Amankan Pasokan Pasca-Bencana dan Sambut Ramadan
-
Swasembada Beras Sudah Sejak 2018, Apa yang Mau Dirayakan?
-
Kemenperin Adopsi Sistem Pendidikan Vokasi Swiss untuk Kembangkan SDM
-
Dukung Ekonomi Kerakyatan, Bank Mandiri Salurkan KUR Rp 41 Triliun hingga Desember 2025
-
Realisasi Konsumsi Listrik 2025 Tembus 108,2 Persen dari Target
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kementerian PU Percepat Pembangunan Huntara di Aceh Tamiang, 7 Blok Rampung untuk 84 KK