Suara.com - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengungkapkan anggaran Kementerian Perhubungan pada 2021 sebesar Rp 41,34 triliun. Anggaran itu turun dibandingkan tahun 2020 sebesar Rp 43 triliun.
Menurut Menhub, penggunaan anggaran ini fokus pada proyek-proyek yang bisa mempercepat pemulihan ekonomi dan reformasi sosial di era Covid-19.
"Memprioritaskan kegiatan infrastruktur yang mendukung sektor industri pariwisata dan investasi. Serta mendukung penguatan kesehatan masyarakat," ujar Menhub dalam Rapat Kerja dengan Komisi V DPR RI, Selasa (23/6/2020).
Adapun proyek prioritas ini diantaranya, Jaringan Pelabuhan Utama Terpadu, Jalan Tol Trans Sumatera Aceh-Lampung, Jalan Trans Papua, Merauke-Sorong, KA Makasar-Pare-Pare dan Jalan Trans 18 Pulau (tertinggal, terluar dan terdepan).
"Kemudian, revitalisasi terminal A di 18 lokasi, pembangunan jalur ganda Bogor-Sukabumi, penyediaan subsidi perintis kereta api, pembangunan infrastruktur laut untuk rebound pariwisata seperti pembangunan labuan bajo, pembangunan pelabuhan sanur, pelabuhan kupang dan membangun pelabuhan kapal untuk pariwisata," ungkap Budi.
Selain itu, Mantan Direktur Utama PT Angkasa Pura II ini menambahkan, pembangunan bandara akan tetap dilanjutkan seperti Bandara Bolaang Mongondow, Mandailing Natal, Mentawai dan lain-lain.
"Seperti penyelenggaraan transportasi di bandara berikutnya kita tetap komitmen meningkatkan sektor transportasi melalui skema investasi dan kerja sama pemerintah dan swasta melalui KPBU," ucap Menhub.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Realisasi PNBP Migas Jauh dari Target, Ini Alasan Bahlil
-
APBN Tekor Hampir 3 Persen, Dalih Purbaya: Saya Buat Nol Defisit Bisa, Tapi Ekonomi Morat-marit
-
Sabar Ya! Bahlil dan Purbaya Masih Hitung-hitung Bea Keluar Batu Bara
-
Inalum Catatkan Rekor Produksi dan Penjualan Paling Tinggi Sepanjang Tahun 2025
-
IHSG Sempat 9.000, Purbaya Percaya Diri: Itu Baru Awal, Akan Naik Terus
-
Sempat Tembus 9.000, IHSG Akhirnya Terkoreksi Imbas Aksi Ambil Untung
-
Bahlil Tetap Proses Izin Pertambangan Ormas Meski Aturan Digugat di MK
-
Gen Z Bisa Miliki Rumah, Hunian Terjangkau Ini Jadi Alternatif di Tengah Harga Melambung
-
Bahlil Sengaja Tahan Produksi Batu Bara Jadi 600 Juta di 2026 Demi Harga Stabil
-
Saham Garuda Indonesia (GIAA) Meroket Awal 2026, Ini Penyebabnya