Suara.com - AirAsia belum lama ini meluncurkan AirAsia Unlimited Pass untuk membangkitkan kembali pariwisata domestik Indonesia.
AirAsia Unlimited Pass adalah program AirAsia yang menawarkan bepergian berkali-kali menggunakan pesawat terbang dengan tujuan domestik untuk menjelajah Indonesia sepuasnya.
Syaratnya cukup hanya dengan satu kali pembelian pass seharga Rp 1,5 juta kemudian secara otomatis menjadi Member BIG di Indonesia.
Periode terbang bisa dilakukan mulai 23 November 2020 hingga 31 Mei 2021. Artinya, dengan membayar Rp 1,5 juta bisa menggunakan promo selama 6 bulan.
Tiket yang dibeli menggunakan AirAsia Unlimited Pass pun sudah termasuk jatah bagasi gratis 15 kilogram per penerbangan.
Sehingga Anda hanya perlu membayar pajak bandara, yang saat ini sedang ada layanan gratis pajak di 13 bandara hingga 31 Desember 2020.
Selebihnya seperti biaya iuran Wajib Jasa Raharja (IWJR), produk tambahan seperti tambah bagasi, pilih kursi dan makanan pra-pesan, atau biaya lainnya tetap ditanggung pengguna.
Artinya melalui program ini Anda bisa menikmati bepergian ke berbagai destinasi dalam negeri Indonesia, yang berada dalam layanan AirAsia seperti Jakarta, Medan, Bali, Lombok, Surabaya, Yogyakarta dan destinasi lainnya menggunakan tiket Unlimited Pass.
Suara.com pun mencoba membuktikan kebenaran dari Unlimited Pass yang disebut-sebut murah dan bisa digunakan berkali-kali.
Baca Juga: Bayar Sekali Terbang Berkali-kali Keliling Indonesia Bareng AirAsia, Mau?
Pertama-tama, Suara.com membuka website resmi AirAsia yakni www.airasia.com/deals atau aplikasi airasia.com dan mengklik gambar bertuliskan Unlimited Deals.
Selanjutnya masuk ke akun Anggota BIG melalui situs atau aplikasi airasia.com dengan terlebih dahulu memastikan nama profil telah sesuai dengan nama di tanda pengenal resmi (KTP/PASPOR).
Sebelumnya, pastikan juga telah terdaftar sebagai Anggota BIG dengan membayar Rp 1,5 juta yang metode pembayarannya bisa melalui kartu kredit, kartu debet dan e-wallet.
Setelah terdaftar menjadi Anggota BIG, Suara.com mendapatkan kode promo yang tertera di AirAsia Unlimited Pass.
Suara.com pun kemudian mencoba memilih penerbangan ke Denpasar pada 16 Februari dan kepulangan ke Jakarta tanggal 21 Februari.
Dengan menekan tombol ‘Gunakan Sekarang’, lalu memilih jadwal penerbangan yang diinginkan di situs atau aplikasi airasia.com dan masukan kode unik di kolom ‘Kode Promo’ hasilnya, Suara.com hanya perlu membayar Rp 195.000 untuk penerbangan pulang pergi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
6 Proyek Hilirisasi Mineral Hingga Peternakan Siap Jalan di 2026
-
Pemerintah Ungkap Biang Kerok Guyuran Dana Investor Asing Anjlok di 2025
-
Pemerintah-BUMN Mulai Manfaatkan Kawasan Hutan untuk Ketahanan Pangan dan Energi
-
Setelah Haji, Pos Indonesia Mulai Layani Pengiriman Barang Jamaah Umrah dan PMI
-
Penguatan Infrastruktur Teknologi Himbara Jadi Fokus Danantara di 2026
-
Ekonom Nilai Konsumsi Masyarakat Masih Solid di 2025, Begini Datanya
-
Danantara Akan Reformasi BUMN-BUMN Besar di 2026
-
Peringkat CDP Naik, Chandra Asri (TPIA) Kian Dilirik Investor ESG
-
Pertamina NRE Gandeng Raksasa Energi China Garap Proyek Listrik dari Sampah
-
LPCK Mulai Garap Hunian Murah di Kawasan Lippo Cikarang Cosmopolis