Suara.com - Pandemi covid-19 yang berlangsung sejak awal tahun 2020 sempat mengguncang bisnis di tanah air. Di awal pandemi, banyak perusahaan terkena dampak yang membuat bisnisnya bangkrut hingga tutup.
Namun tidak sedikit pula perusahaan yang berhasil melakukan strategi bertahan dan berinovasi, yang membuat perusahaannya tetap on the track dan mencatatkan kinerja positif.
Untuk memberikan apresiasi terhadap perusahaan yang berhasil menjaga kinerja keuangan dan corporate brand selama masa pandemi, Infobrand.id, Suarapemerintah.id dan TRAS N CO Indonesia, menggelar Top Corporate Award 2021 dan Top Corporate Finance Award 2021, apresiasi atas prestasi membangun corporate brand & kinerja keuangan.
Tri Raharjo, selaku CEO TRAS N CO Indonesia menjelaskan, Top Corporate Award 2021 diberikan kepada perusahaan-perusahaan emiten yang tercatat di Bursa Efek Indonesia, atas keberhasilan perusahaan dalam menjaga kinerja keuangan yang positif dan membangun corporate brand yang unggul.
Dan Top Corporate Finance Award 2021 diberikan kepada perusahaan-perusahaan yang bergerak di sektor perbankan, asuransi dan pembiayaan, atas keberhasilan yang sama.
“Selain itu, apresiasi juga diberikan kepada 100 CEO terbaik dari 100 emiten yang telah terbukti berhasil menjaga performa perusahaan,” ujar Tri ditulis Jumat (16/7/2021).
Panji Nurdian Syah Editor In Chief Infobrand.id menyampaikan, Top Corporate Award 2021 diharapkan mampu meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap perusahaan, serta memicu perusahaan lainnya agar berkinerja lebih baik lagi.
Penghargaan diharapkan menjadi pemicu kepercayaan stakeholder, shareholder dan investor terhadap perusahaan emiten peraih penghargaan.
“Kami berharap penghargaan ini akan memberikan iklim bisnis yang positif di masa pandemi bagi perusahaan-perusahaan publik di Indonesia,” imbuh Panji.
Baca Juga: Indonesia Lima Besar Negara Pertumbuhan Startup Tertinggi, Pemuda Diminta Terus Kembangkan
Sementara Arief Munajad Pemimpin Umum SuaraPemerintah.ID menerangkan, Top Corporate Finance Award 2021, diharapkan mampu mendorong industri banking, insurance & financing agar bisa meningkatkan kinerja sehingga mampu bersaing dan menghadapi berbagai tantangan.
Penghargaan ini bisa menjadi stimulus perusahaan khususnya di sektor banking, insurance & financing untuk semakin berkembang dan memberikan kontribusi positif dalam mencapai tujuan perusahaan.
Selanjutnya, untuk menentukan perusahaan-perusahaan yang layak mendapatkan Top Corporate Award, TRAS N CO Indonesia bersama Infobrand.id melakukan riset terhadap lebih dari 738 perusahaan publik yang tercatat di Bursa Efek Indonesia, dengan mengacu kepada 3 aspek penilaian, yaitu Digital Corporate Brand Awareness Aspect, Revenue Aspect, dan Nett Profit Aspect.
Sementara, untuk menentukan pemenang Top Corporate Finance Award, TRAS N CO Indonesia bersama Suarapemerintah.id, melakukan riset pada bulan April hingga Juni 2021, dengan penilaian yang digunakan mengacu pada tiga aspek; Digital Corporate Brand Awarness Aspect, Digital Corporate Brand Image Aspect, dan Revenue & Nett Profit Aspect.
Adapun peraih Top Corporate Award 2021 diantaranya PT Astra International Tbk, PT Telkom Indonesia Tbk, PT Bank Mayapada International Tbk (Bank Mayapada), PT Darya-Varia Laboratoria Tbk, PT Mitra Keluarga Karyasehat Tbk, PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk, PT Inti Bangun Sejahtera Tbk, PT Astra Graphia Tbk, dan perusahan terbuka lainnya.
Untuk pemenang Top CEO Award 2021 adalah; Ririek Adriansyah – Direktur Utama PT Telkom Indonesia Tbk, Anggara Hans Prawira – Presiden Direktur PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk, Djony Bunarto Tjondro – Presiden Direktur PT Astra International Tbk, dan 97 TOP CEO Lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Presiden Restui Pembangunan Tol Lembah Anai, Kementerian PU Siapkan Studi Kelayakan!
-
Harga Batu Bara Meroket Imbas Kebijakan China, Menuju Harga Tertinggi?
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Menteri PU: Tidak Ada Lagi Kabupaten/Kota Terisolasi Akibat Banjir Sumatera
-
Harga Makin Naik, Gen Z dan Milenial Kompak Borong Beli Emas
-
DBS: Ekonomi AS Bakal Masuki Era Baru, Utang Bakal Tinggi
-
Laporan Korban Makin Banyak, Ini Metode Penipuan Paling Rentan di Sektor Keuangan
-
Aliran Uang PT Dana Syariah Indonesia Diduga Masuk ke Rekening Direksi
-
Cadangan Hidrokarbon Ditemukan di Sumur Mustang Hitam, Riau
-
OJK Ungkap Dana Syariah Indonesia Terlibat Proyek Fiktif Hingga Skema Ponzi