Suara.com - Nama Erick Thohir masih begitu dicintai publik Italia, khususnya fans Inter Milan. Dalam lawatannya ke Roma, Italia, tak jarang masyarakat setempat menyapa, berbincang, hingga berfoto dengan mantan Presiden Inter Milan tersebut.
"Saya datang dari Milan. Ke sini untuk liburan Pak Erick adalah presidenku (Inter Milan). Minta foto ya," ujar seorang penggemar saat bertemu Erick di Roma, Italia, seperti yang tercantum dalam akun //Instagram//, @erickthohir, Sabtu (30/10).
Bagi pendukung il Nerazzurri atau Si Biru Hitam --julukan Inter Milan--, Erick merupakan sosok penting dalam sejarah klub lantaran hadir saat kondisi Inter Milan tengah terpuruk.
"Pak Erick menyelamatkan tim saya," ungkap seorang penggemar lain saat berjumpa dengan Erick.
Bagi Erick, Italia dan Inter Milan tak akan pernah hilang dari hatinya. Erick mengaku selalu gembira bertemu dengan para pendukung Inter Milan.
"Forza Inter! Bertemu sapa dengan interisti di Roma. Italia telah menjadi bagian hidup saya dan akan selalu selamanya #ForzaInter," tulis Erick.
Video yang diunggah Erick mendapat sambutan positif dari warganet. Hal ini terlihat dari pemutaran video tersebut yang sudah mencapai 110 ribu dan mendapat 19.914 likes hanya dalam kurun waktu tiga jam setelah diunggah.
Erick sendiri tengah berada di Italia dalam mendampingi Presiden Jokowi melakukan kunjungan luar negeri perdananya di masa pandemi Covid-19 ke Italia, Inggris Raya, dan Uni Emirat Arab.
Selain Erick, ada lima menteri lain yang ikut dalam kunjungan presiden, yakni Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Keuangan Sri Mulyani, dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung. Namun Menteri Keuangan dan Menteri Luar Negera berangkat terlebih dahulu ke Roma, guna menghadiri pertemuan tingkat menteri.
Baca Juga: Rombak Jajaran Direksi MIND ID, Begini Alasan Menteri BUMN Erick Thohir
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
IBOS EXPO 2026 Siap Digelar Awal Tahun, Buka Peluang Bisnis dan Dorong Pertumbuhan Wirausaha
-
Lowongan Magang Bank BTN Terbaru Januari 2026, Terbuka untuk Semua
-
BRI Peduli Dukung Komitmen Kelola Sampah Modern Melalui Dukungan Operasional
-
Kementerian PU Bangun Sekolah Rakyat Tahap II di 104 Lokasi
-
Tak Cuma Impor Solar, Impor Avtur Juga Akan Dihentikan
-
Purbaya Buka Opsi Diskon Tarif Listrik untuk Korban Banjir Sumatra
-
Kementerian PU Targetkan 1.606 Unit Huntara di Aceh-Tapanuli Rampung Sebelum Ramadhan
-
RDMP Balikpapan Alami Hambatan, Bahlil Tuding Ada Pihak Tak Suka RI Swasembada Energi
-
Harga Emas dan Perak Meroket Usai Sengketa Trump vs The Fed Makin Memanas
-
Bahlil: Hanya Prabowo dan Soeharto Presiden yang Resmikan Kilang Minyak