Suara.com - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk terus mendukung pemerintah dalam penanganan dan pengendalian dampak Covid–19 yang melanda Indonesia selama 2 tahun terakhir ini. Untuk mempertegas dukungan tersebut, BRI bersama PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) dan PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk meluncurkan integrasi Platform PeduliLindungi pada layanan pemesanan tiket kapal feri melalui Agen BRILink.
“Masyarakat pengguna jasa akan semakin aman, cepat, dan nyaman saat membeli tiket feri, khususnya pengguna jasa penyeberangan di lintasan Merak-Bakauheni dan Ketapang-Gilimanuk. Sejak 19 Juni 2021, pemesanan tiket penyeberangan Pelabuhan Merak, Bakauheni, Ketapang, dan Gilimanuk telah dapat dilayani Agen BRILink secara pre-journey,” kata Direktur Jaringan dan Layanan BRI, Arga M. Nugraha, Jakarta, Senin (29/11/2021).
Para penumpang, selain mendapat kemudahan dalam akses pembelian tiket kapal feri melalui Agen BRILink ,juga mendapatkan kepastian harga dan biaya admin yang seragam, serta dapat terhindar dari pungutan liar. Arga mengatakan, pengguna jasa dapat lebih mudah memperoleh tiket, khususnya mereka yang masih belum memiliki akses ke layanan online Ferizy. Pengguna jasa kapal, juga dapat melakukan check-in akses pada platform PeduliLindungi untuk mengukur pergerakan sosial masyarakat dengan menggunakan feri.
“Kami ingin membantu pemerintah dalam mengukur dan menekan pergerakan warga di tengah gelombang Covid-19. Terlebih saat ini terdapat varian Covid-19 yang baru, scan melalui platform ini akan mempermudah tracking, pengamatan dan pencegahan penyebaran Covid-19 dan timbulnya gelombang baru,” tambah Arga.
Agen BRILink tidak hanya memberikan manfaat bagi pengguna jasa penyeberangan, tetapi juga diharapkan dapat membantu perekonomian masyarakat di sekitar pelabuhan dengan membuka lapangan usaha, sekaligus menjadi agen inklusi keuangan bagi masyarakat yang belum memiliki akses perbankan.
Para nasabah yang menjadi Agen BRILink tidak hanya dapat menjual tiket Ferizy, melainkan juga dapat meningkatkan sharing fee, yang mungkin dapat diterima dari berbagai transaksi perbankan lainnya yang dilakukan oleh nasabah melalui Agen BRILink.
Melalui Agen BRILink, nasabah BRI maupun masyarakat umum lainnya bisa mendapatkan pelayanan yang sama seperti halnya di Unit Kerja BRI. Jasa dan layanan perbankan yang dapat dilayani Agen BRILink saat ini meliputi transfer, tarik tunai, setoran pembayaran tagihan listrik PLN, air PDAM, iuran BPJS, telepon, pembelian pulsa, penjualan tiket penyeberangan ASDP, Belanja Grosir, pemesanan-pembelian online, pembayaran cicilan, dan lainnya.
Arga mengatakan hingga Oktober 2021, terdapat lebih dari 480 ribu Agen BRILink di seluruh Indonesia yang mengambil peran besar dalam memberikan akses layanan keuangan masyarakat hingga pelosok negeri. Agen BRILink juga mengambil peran penting dalam meningkatkan inklusi keuangan Indonesia dengan melayani transaksi masyarakat di 55 ribu desa dan 7 ribu pasar.
Baca Juga: BRI Luncurkan Peduli Lindungi Melalui Agen BRILink untuk Dukung Pembelian Tiket Feri
Berita Terkait
-
Jasa Penyeberangan Merak-Bakauheni telah Dapat Dilayani Agen BRILink
-
Dukung Pemerintah Tangani Pandemi, BRI Luncurkan Peduli Lindungi Melalui Agen BRILink
-
BRI, PT ASDP Indonesia Ferry dan PT Telkom Indonesia Dukung Pembelian Tiket Feri
-
BRI Luncurkan Peduli Lindungi Melalui Agen BRILink untuk Dukung Pembelian Tiket Feri
-
BRILIANPRENEUR 2021 Diharapkan Jadi Momentum Kebangkitan Sektor UMKM
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Miris! 30 Persen Gaji Masyarakat untuk Bayar Ongkos Transportasi
-
Soal Kenaikan DMO, Bahlil: Kebutuhan Dalam Negeri Harus Dipenuhi Dulu
-
Pengusaha IHT Minta Pemerintah Membina, Bukan Binasakan Industri Tembakau
-
Bahlil: Realisasi Investasi Sektor ESDM Investasi Turun, PNBP Gagal Capai Target
-
Timothy Ronald dan Akademi Crypto Mendadak Viral, Apa Penyebabnya
-
Indonesia Raih Posisi Runner-up di Thailand, BRI Salurkan Bonus Atlet SEA Games 2025
-
Fenomena Demam Saham Asuransi Awal 2026, Kesempatan atau Jebakan Bandar?
-
IATA Awali Operasional Tambang di Musi Banyuasin, Gandeng Unit UNTR
-
Realisasi PNBP Migas Jauh dari Target, Ini Alasan Bahlil
-
APBN Tekor Hampir 3 Persen, Dalih Purbaya: Saya Buat Nol Defisit Bisa, Tapi Ekonomi Morat-marit