Suara.com - Setelah berhasil menarik investasi masuk ke dalam negeri sebesar Rp 901 triliun dari target Rp 900 triliun di tahun 2021, Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) makin percaya diri mematok target investasi yang bakal masuk tahun ini.
Menteri Investasi atau Kepala BKPM Bahlil Lahadalia pun menargetkan angka Rp 1.200 triliun pada tahun ini. Untuk itu, kata Bahlil, sejumlah izin-izin investasi yang sudah diberikan pemerintah dan belum terealisasi akan dimaksimalkan.
"Kami akan memaksimalkan potensi investasi yang izin-izinnya dan fasilitasnya sudah dilakukan," kata Bahlil dalam konfrensi pers virtualnya pada Kamis (27/1/2022).
Meski begitu, kata Bahlil, ada syarat lain yang juga mesti dipenuhi, seperti pertumbuhan ekonomi harus bisa di atas 5 persen.
"Kita selalu coba untuk konsisten dalam menargetkan investasi," katanya.
Selain itu, lanjut Bahlil, beberapa perusahaan yang sudah mendapatkan insentif juga akan mengambil peran penting dalam meningkatkan realisasi investasi pada tahun ini.
"Contoh membangun pabrik 56 bulan kami percepat jadi 30 bulan. Ini nanti bisa mempercepat dan menaikkan angka realisasi," ujarnya.
Kemudian, Kementerian Investasi/BKPM juga akan membentuk tim khusus untuk mencari likuiditas di level global, seperti dari Uni Emirat Arab, China, Eropa, dan AS. Saat ini, likuiditas pada sektor keuangan domestik belum mencukupi untuk mendanai kebutuhan investasi.
Tak lupa dan tak kalah penting, kata dia peran tuhan yang maha esa juga ikut berperan dalam mencapai target yang dipasang pemerintah ini.
Baca Juga: Realisasi Investasi 2021 Capai Rp 901 Triliun, Target Jokowi Tercapai
"Hanya Allah dan kalian yang bisa membantu," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Lowongan Kerja Lion Air Group Terbaru 2026 untuk Semua Jurusan
-
Perpanjangan PPN DTP 100 Persen, Rumah Tapak di Kota Penyangga Jadi Primadona
-
Sinergi Strategis Hilirisasi Batu Bara, Wujudkan Kemandirian Energi Nasional
-
OJK Blokir 127 Ribu Rekening Terkait Scam Senilai Rp9 Triliun
-
Bulog Gempur Aceh dengan Tambahan 50.000 Ton Beras: Amankan Pasokan Pasca-Bencana dan Sambut Ramadan
-
Swasembada Beras Sudah Sejak 2018, Apa yang Mau Dirayakan?
-
Kemenperin Adopsi Sistem Pendidikan Vokasi Swiss untuk Kembangkan SDM
-
Dukung Ekonomi Kerakyatan, Bank Mandiri Salurkan KUR Rp 41 Triliun hingga Desember 2025
-
Realisasi Konsumsi Listrik 2025 Tembus 108,2 Persen dari Target
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban