Suara.com - PT Dharma Samudera Fishing Industries Tbk (DSFI) menargetkan penjualan sebesar Rp650 miliar pada 2022. Target tersebut naik 25 persen dari target 2021 yang dipatok Rp520 miliar.
Sekretaris Perusahaan DSFI Saut Marbun mengatakan perseroan melihat prospek positif pada 2022. Dia melihat akan ada perbaikan seiring dengan perekonomian global yang didukung peningkatan permintaan dari para pelanggan.
"Namun kami tetap memantau perkembangan pandemi Covid-19, yang diharapkan bisa segera berakhir pada tahun ini," kata Saut ditulis Senin (21/2/2022).
Saut menuturkan, sampai kuartal III/2021, penjualan DSFI tumbuh 53,12 persen secara tahunan, dari Rp256,18 miliar menjadi Rp392,55 miliar.
Penjualan mayoritas ditopang oleh ekspor dengan sumbangan produk filet mencapai Rp195,71 miliar, tuna senilai Rp114,08 miliar, dan gurita Rp56,07 miliar. Adapun total penjualan di dalam negeri mencakup tetelan, kepala, dan ikan utuh sebesar Rp18,56 miliar.
Kesulitan Dapat Kontainer
Lebih lanjut Saut menjelaskan saat ini ketersedian kontainer yang sulit menyebabkan kenaikan biaya logistik, sehingga cukup mempengaruhi aktivitas ekspor.
Namun, dia mengatakan perusahaan tetap mencetak kinerja positif dan lebih baik daripada 2020 dan 2019.
"Kami berharap permasalahan logistik dapat terselesaikan dan kembali normal setidaknya kuartal II/2022," pungkasnya.
Baca Juga: Dharma Samudera Fishing Industries Optimis Semester II Raup Keuntungan
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Rahmad Pribadi Jamin Ketersediaan Pupuk Subsidi hingga Akhir 2025
-
Fundamental Kuat dan Prospektif, BRI Siapkan Buyback Saham
-
LRT Jabodebek Bisa Tap In dengan QRIS NFC Android, iPhone Kapan Nyusul?
-
Harga Emas Dunia Diramal Bertahan di Atas US$ 4.000, Emas Lokal Bakal Terdampak?
-
6.000 Karyawan Kena PHK, CEO Microsoft Lebih Berminat Gunakan AI
-
Tol Padaleunyi Terapkan Contraflow Selama 10 Hari Pemeliharaan Jalan, Cek Jadwalnya
-
4 Bansos Disalurkan Bulan November 2025: Kapan Mulai Cair?
-
Dukung FLOII Expo 2025, BRI Dorong Ekosistem Hortikultura Indonesia ke Pasar Global
-
Cara Cek Status Penerima Bansos PKH dan BPNT via HP, Semua Jadi Transparan
-
Puluhan Ribu Lulusan SMA/SMK Jadi Penggerak Ekonomi Wong Cilik Lewat PNM