Suara.com - Ketua Umum Relawan Jokowi Mania (Joman) Immanuel Ebenezer atau yang biasa disapa disapa Noel, diberhentikan dari jabatan Komisaris Utama PT Mega Elektra. Mega Elektra merupakan anak usaha PT Pupuk Indonesia (Persero).
Noel mengatakan, pemberhentian dirinya lewat mekanisme Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Mega Elektra yang akan digelar hari ini (24/3/2022)
"Sudah dicopot, per hari ini, tapi baru besok definitif, karena RUPSLB dulu. Tadi sudah (dipanggil), besok RUPSLB-nya," ujar Noel kepada wartawan yang ditulis, Kamis (24/3/2022).
Dalam hal ini, Noel tidak mengetahui alasan pemberhentian dirinya sebagai Komisaris. Menurutnya, selama ini kinerja perseroan selama pengawasannya selalu positif.
"Saya nggak ngerti, tapi saya melihatnya pencopotan saya itu didasari oleh kebencian dan dendam di lingkaran Jokowi," ucap dia.
Namun demikian, Noel mencoba menerima pencopotan dirinya. Karena pihaknya, bukan seseorang yang haus akan kekuasaaan.
"Buat apa melakukan perlawanan, nanti seakan-akan saya gara-gara jabatan nanti saya minta jabatan lagi. Saya nggak mau, ambil aja itu jabatan," imbuh dia.
Sebelumnya, Puluhan massa yang mengatasnamakan Merah Putih Bergerak, hari ini, menggelar aksi di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta Pusat.
Aksi ini untuk meminta Menteri BUMN Erick Thohir segera merespon tindakan Ketua Umum Jokowi Mania (JoMan) Immanuel Ebenezer atau Noel karena yang menjadi saksi mantan Sekretaris Umum FPI Munarman.
Baca Juga: Kesan Jokowi Saat Resmikan Penataan Kawasan Kota Kupang: Semoga Pengunjung Makin Nyaman
Untuk diketahui, Noel saat ini menjabat sebagai Komisaris Utama PT Mega Eltra yang merupakan anak usaha PT Pupuk Indonesia (Persero).
"Memang tuntutan kita ini berkaitan pembelaan beliau terhadap Munarman. Yang mana sudah didakwa, bukan tersangka tapi didakwa menjadi aktor intelektual teroris dan radikalisme Tanah Air.Sehingga itulah yang mendorong kami datang ke tempat ini minta supaya beliau dipecat," ujar Koordinator Lapangan Merah Putih Bergerak, Marlon Bato meminta agar Noel segera dipecat di Kementerian BUMN, Jakarta, Senin (14/3/2022).
Sementara, Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga yang menerima perwakilan massa dari aksi tersebut mengatakan, pemecatan tidak bisa dilakukan oleh Kementerian BUMN langsung. Karena, jelas dia, Noel bukan merupakan komisaris BUMN tapi anak usaha.
"Ini masukan kawan-kawan secepatnya evaluasi karena, ini bukan BUMN anak usaha kami secepatnya minta PT Pupuk evaluasi, ada proses yang kami lakukan," kata Arya.
Namun demikian, Arya belum memastikan kapan evaluasi tersebut dilaksanakan. Akan tetapi, ia menegaskan, akan menggunakan Akhlak untuk melakukan evaluasi tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
Terkini
-
Luhut Turun Tangan, Minta Purbaya Tak Ambil Anggaran MBG
-
Anggaran Makan Bergizi Gratis Tembus Rp20 Triliun, Penyerapan Melonjak Tiga Kali Lipat!
-
Disindir soal Subsidi LGP 3Kg, Menkeu Purbaya: Mungkin Pak Bahlil Betul
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
Dharma Jaya Klaim Bukukan Pertumbuhan Bisnis 190 Persen
-
Sebelum Dilegalkan, 34.000 Sumur Minyak Rakyat Sedang Diverifikasi
-
Santai! Menko Airlangga Yakin Rupiah Kebal Guncangan Shutdown Amerika!
-
Kementerian ESDM: Stok BBM SPBU Swasta Akan Kosong sampai Akhir 2025 Jika Tak Beli dari Pertamina
-
Rupiah Kembali Menguat pada Jumat Sore
-
Rupiah Makin Ganas, Dolar AS Keok Imbas Penutupan Pemerintahan Trump?