Suara.com - Menparekraf Sandiaga Uno mendatangi Yayasan Pondok Pesantren Sekolah Alam Tunas Mulia, Sumur Batu, Bantar Gebang, Bekasi. Program 'Juragan Lele Lalap' ini menyasar wali murid dan santri pondok pesantren yang berada di Kampung Cisalak melalui budidaya ikan dalam ember (budikdamber).
"Hari ini saya berkunjung ke Bantar Gebang, Kota Bekasi, untuk menyalurkan program wirausaha praktis budikdamber dan juga sayur mayur," ujar Sandiaga di lokasi, ditulis Senin (25/4/2022).
Program ini bekerja sama dengan Rumah Siap Kerja (RSK) dan Rumah SandiUno Indonesia (RSI) dalam membangkitkan perekonomian pasca pandemi. Lewat program tersebut juga, Sandiaga berharap dapat membantu warga sekitar dalam menangani kenaikan harga bahan pokok.
"Kegiatan juragan lele lalap dapat membantu warga di tengah harga bahan pokok yang melonjak. Sehingga peluang usaha dan lapangan kerja tercipta," kata Sandiaga.
"Kita harapkan juga dengan adanya pemberdayaan ini dapat meningkatkan nilai ekonomi, dari usaha kita untuk memasuki era baru pasca pandemi yang lebih baik," sambungnya.
Dalam kesempatan ini, Sandiaga memberikan 200 unit ember budidaya ikan lele. Menparekraf juga memberikan 10.000 benih ikan lele dan 1.600 lubang tanam kangkung.
Lebih lanjut, program ini juga memberikan pelatihan dan pendampingan hingga masa panen pertama. Diharapkan, kegiatan ini bisa membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat sekitar.
"Program ini juga diberikan pelatihan dan pendampingan pada proses panen pertama," ucap Sandiaga.
Tag
Berita Terkait
-
Viral Sepekan: Ibu Tusuk Leher Anak, Istri Joget di Depan Suami yang Sakit, Hingga Akun Sandiaga Uno Ditandai Netizen
-
Passion Prive Gelar The Colours of Indonesia, Pameran Perhiasan yang Terinspirasi Lima Destinasi Wisata Dalam Negeri
-
Anies Baswedan Kalah Populer Dari Sandiaga Uno, Prabowo Paling Tinggi Versi Survei Populi Center
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Mau Tinggalkan Batu Bara, Emiten TOBA Fokus Bisnis Energi Terbarukan
-
KOWANI Gandeng SheTrades: Rahasia UMKM Perempuan Naik Kelas ke Pasar Global!
-
Harga Perak Antam Naik Berturut-turut, Melonjak Rp 27.664 per Gram Hari Ini
-
Waspada! Rupiah Tembus Rp16.714, Simak Dampak Global dan Domestik Ini
-
Emas Antam Lagi Tren Naik, Harganya Kini Rp 2.367.000 per Gram
-
IHSG Bangkit di Awal Sesi, Cek saham-saham yang Cuan
-
Waduh, Potensi Kerugian Akibat Serangan Siber Tembus Rp 397,26 Kuadriliun
-
Bank Mandiri Kucurkan Rp 38,11 Triliun KUR hingga Oktober 2025
-
Permintaan Naik, BI Prediksi Penjualan Eceran Kian Meningkat Akhir 2025