Suara.com - Pertamina wilayah Banten menyiapkan layanan motoris di 21 titik dalam rangka melayani masyarakat yang melakukan mudik Lebaran 2022.
"Motoris Pertamina untuk wilayah Banten ini ada 21 titik," ujar Sales Area Manager Pertamina Banten Tri Yudha Nurmansyah di Serang, Banten pada Senin (25/4/2022) lalu.
Ia menuturkan, titik-titik wilayah motoris Pertamina itu mencakup area jalan tol dan non-tol, bahkan hingga menjangkau Pelabuhan Merak.
"Motoris Pertamina ini adalah salah satu bentuk layanan tambahan dari Pertamina. Ini kita tujukan bagi konsumen yang mengalami kemacetan di jalanan, dan ketika mereka mengalami kemacetan kemudian BBM habis maka mereka tidak perlu khawatir mereka bisa menghubungi nomor 135 nanti akan ada petugas kita yang langsung mengirim BBM ke lokasi tersebut," katanya.
Motoris Pertamina juga menjalin kerja sama dengan Polda Banten karena nanti ketika masuk jalan tol maka para motoris perlu pengawalan dari personel kepolisian.
"Jadi Alhamdulillah semua persiapan berjalan lancar sehingga kita siap melaksanakan mudik," kata Tri dikutip dari Antara.
Tidak hanya motoris, Pertamina Banten juga menyediakan layanan lain untuk menjamin kebutuhan BBM bagi masyarakat yang hendak mudik yakni layanan SPBU kantong. SPBU kantong adalah mobil tangki yang disiagakan di SPBU dalam kondisi terisi.
Saat terjadi kemacetan dan hambatan penyaluran dari depo BBM menuju SPBU, maka bisa menggunakan SPBU kantung berupa mobil tangki yang bersiaga di SPBU tersebut untuk menyalurkan BBM di SPBU langsung.
"Untuk SPBU kantung ini tersebar di 13 titik wilayah Banten dan itu mulai dari jalur tol sampai dengan non-tol sudah kita tentukan titiknya," ujar Tri.
Baca Juga: Jelang Lebaran, Jasa Penukaran Uang Baru Mulai Ramai di Jalan Arteri Tangerang
Berita Terkait
-
Jadwal Imsakiyah Pandeglang Banten Selasa 26 April 2022
-
Jadwal Imsakiyah Lebak Banten Selasa 26 April 2022
-
Jadwal Imsakiyah Cilegon Banten Selasa 26 April 2022
-
Viral Pria Onani di Hadapan 3 Siswa SD di Tangerang, Polisi Buru Pelaku
-
Jelang Lebaran, Jasa Penukaran Uang Baru Mulai Ramai di Jalan Arteri Tangerang
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Dana Syariah Indonesia Kena Sanksi OJK, Gimana Nasib Uang Lender?
-
Update Iuran BPJS Kesehatan Tiap Kelas Tahun 2026, Menkeu Buka Suara
-
Duo Aguan-Salim Perkuat Cengkeraman di PANI, Bagaimana Prospeknya?
-
Daftar 70 Saham Force Delisting Awal 2026, Ada Emiten Sejuta Umat dan BUMN
-
Tarif Listrik Tidak Naik Hingga Maret 2026
-
8,23 Juta Penumpang Pesawat Wara-wiri di Bandara Selama Awal Nataru
-
Perhatian! Tarif Listrik Januari-Maret 2026 Tak Naik
-
Bea Keluar Batu Bara Belum Berlaku 1 Januari 2026, Ini Bocoran Purbaya
-
Tak Hanya Huntara, Bos Danantara Jamin Bakal Bangun Hunian Permanen Buat Korban Banjir
-
Purbaya Kesal UU Cipta Kerja Untungkan Pengusaha Batu Bara Tapi Rugikan Negara