Suara.com - PT PP (Persero) Tbk (PTPP) menggarap tiga proyek besar di Jakarta yang memiliki nilai sekitar Rp1,3 triliun. Adapun tiga proyek tersebut yaitu, pembangunan Gedung IT Mandiri Bumi Slipi, pembangunan Gedung Utama Kejaksaan Agung (Kejagung), dan renovasi sejumlah gedung di Taman Mini Indonesia Indah (TMII).
Komisaris Utama PTPP Andi Gani Nena Wea mengatakan, proyek pembangunan Gedung IT Mandiri tersebut ditargetkan selesai Desember 2023 dengan durasi masa pemeliharaan selama 12 bulan.
"Proyek yang dimiliki oleh PT Bank Mandiri (Persero) Tbk ini memiliki nilai kontrak sebesar Rp820 miliar termasuk PPN. Sampai dengan awal Mei 2022, progress pembangunan proyek Gedung Mandiri IT Bumi Slipi telah mencapai 3,43 persen," ujarnya dalam keterangan di Jakarta, Kamis (12/5/2022).
Selanjutnya, ungkap Andi Gani, proyek pembangunan Gedung Utama Kejaksaan Agung (Kejagung) yang memiliki luas bangunan 43.669 meter persegi ditargetkan dapat selesai pada akhir tahun 2022.
Adapun lingkup pekerjaan proyek tersebut, antara lainL pekerjaan perijinan, pekerjaan struktur, pekerjaan arsitektur, pekerjaan MEP dan sebagainya.
"Sampai dengan akhir April 2022, progress pembangunan Gedung Utama Kejaksaan Agung telah mencapai 57,98% lebih cepat dari yang ditargetkan. Gedung Utama Kejaksaan Agung memiliki tiga tower dan dilengkapi dengan kaca anti peluru," katanya.
Terakhir, Andi Gani mengemukakan, proyek penataan dan renovasi di TMII meliputi pekerjaan penataan area gerbang utama, renovasi gedung serbaguna Sasono Utomo, Langen Budoyo, dan Sasono Adiguno.
Proyek yang dimiliki oleh Kementerian PUPR tersebut dikerjakan KSO PTPP dan Arkonin dengan total luas bangunan 59.907 meter persegi. Sampai dengan awal Mei 2022, progres penataan dan renovasi tersebut telah mencapai 14,80 persen.
"Kami mengharapkan ketiga proyek tersebut dapat diselesaikan sesuai dengan waktu yang ditargetkan tentunya dengan kualitas terbaik. Kami juga mengharapkan agar ketiga proyek tersebut dapat terus meningkatkan inovasi di dalam setiap proses kegiatan pembangunan proyek," katanya.
Baca Juga: PT PP Presisi Raih Kontrak Baru Rp 101 Miliar Garap Peningkatan Jalan di Mojokerto
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Harga Batu Bara Meroket Imbas Kebijakan China, Menuju Harga Tertinggi?
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Menteri PU: Tidak Ada Lagi Kabupaten/Kota Terisolasi Akibat Banjir Sumatera
-
Harga Makin Naik, Gen Z dan Milenial Kompak Borong Beli Emas
-
DBS: Ekonomi AS Bakal Masuki Era Baru, Utang Bakal Tinggi
-
Laporan Korban Makin Banyak, Ini Metode Penipuan Paling Rentan di Sektor Keuangan
-
Aliran Uang PT Dana Syariah Indonesia Diduga Masuk ke Rekening Direksi
-
Cadangan Hidrokarbon Ditemukan di Sumur Mustang Hitam, Riau
-
OJK Ungkap Dana Syariah Indonesia Terlibat Proyek Fiktif Hingga Skema Ponzi
-
Dorong Melek Keuangan, Pelajar Dibidik Buka Tabungan