Suara.com - Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan, hari ini, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Pasar Ciracas, Jakarta Timur. Kunjungan ini untuk memantau harga-harga bahan pokok.
Selain itu, Mendag Zulhas juga menyempatkan diri belanja kebutuhan pokok, hinggan mentraktir emak-emak bahan-bahan pokok.
Mengawali kunjungan, Politisi PAN ini mengunjugi pedagang telur. Setelah bertanya, ia mendapati harga telur telah mengalami penurunan dari Rp30 ribu/kg menjadi Rp27 ribu/kg. Kemudian, Zulkifli juga membeli telur sebanyak 5 kg.
"Ini berapa harga telur?" tanya Mendag
"Rp27 Pak," jawab Ari pedagang telur
"Turun lagi ya, kemaren dari Rp22 ribu, naik ke Rp30 ribu, turun ke Rp29 ribu, sekarang Rp27 ribu, mau lebaran malah turun, saya beli 5 Kg, masa ke sini nggak belanja," kata Mendag sembari memberikan uang Rp500 ribu.
Selanjutnya, Mendag berkunjung ke pedagang sayur mayur dan menanyakan kondisi harga cabai di pasar saat ini.
Dia menemukan harga cabai rawit dan keriting yang masih tinggi sebesar Rp120 ribu/kg. Tidak lupa Mendah Zulhas berbelanja cabai yang ia langsung berikan kepada emak-emak.
"Ibu, cabai keriting berapa?" tanya dia.
Baca Juga: Zulkifli Hasan Klaim Harga Minyak Goreng Curah di Pasar Sudah Rp14 Ribu/Liter
"Rp120 pak," jawab pedagang sayur mayur.
"Naik lagi? kemarin berapa? tapi ini turun, coba saya beli 1kg, jadi cabai rawit 1 kg, keriting 1 kg, ini buat ibu yang beli ini," ucap Mendag.
Kemudian, Mantan Ketua MPR ini menyambangi pedagang sembako dan menemukan telah dijualnya minyak goreng curah yang dikemas sederhana dan dijual seharga Rp14 ribu.
Lagi-lagi, Mendag Zulhas mentraktir emak-emak minyak goreng curah dengan kemasan sederhana.
"Gimana pak harga-harga, wah bapak punya minyak itu ya?" tanya Mendag.
"Iya minyak curah tapi pak," jawab pedagang sembako.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Optimisis, BCA Targetkan Penyaluran Kredit Tumbuh 10 Persen di 2026
-
2 Jenis Pangan Ini Harganya Bakal Meroket Jelang Ramadan
-
Harga Bawang Putih Naik, Mendagri Bunyikan Alarm Inflasi
-
Kuota BBM Pertalite Turun di 2026 Hanya 29,27 Juta KL
-
Mendagri Wanti-wanti Tingkat Inflasi, Harga yang Diatur Pemerintah Dilarang Naik
-
BPH Migas Klaim Hemat Rp4,98 Triliun Karena Subsidi Lebih Tepat Sasaran
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
BRI Tanggap Bencana Sumatera Pulihkan Sekolah di Aceh Tamiang Lewat Program Ini Sekolahku
-
Danantara Akan Atur Pemanfaatan Lahan yang Dirampas Satgas PKH dari 28 Perusahaan
-
Proyek Internet Rakyat Besutan Emiten Milik Hashim Mulai Uji Coba