Suara.com - Harga minyak dunia melonjak lebih dari USD2 pada perdagangan hari Kamis, setelah Badan Energi Internasional (IEA) menaikkan proyeksi pertumbuhan permintaan minyak tahun ini karena melonjaknya harga gas alam membuat beberapa konsumen beralih ke minyak.
Mengutip CNBC, Jumat (12/8/2022) minyak mentah berjangka Brent, patokan internasional, ditutup melesat USD2,20, atau 2,3 persen menjadi USD99,60 per barel.
Sementara itu, patokan Amerika Serikat, minyak mentah berjangka West Texas Intermediate, melambung USD2,41, atau 2,6 persen menjadi USD94,34 per barel.
"Harga gas alam dan listrik melonjak ke rekor baru, mendorong peralihan gas-ke-minyak di beberapa negara," kata badan yang berbasis di Paris itu, dalam laporan minyak bulanannya.
Lembaga tersebut meningkatkan prospek permintaan 2022 sebesar 380.000 barel per hari.
Sebaliknya, Organisasi Negara Eksportir Minyak ( OPEC ) memangkas perkiraan 2022 untuk pertumbuhan permintaan minyak dunia, dengan alasan dampak invasi Rusia ke Ukraina, inflasi yang tinggi, dan upaya untuk menahan pandemi.
OPEC memperkirakan permintaan minyak 2022 akan naik 3,1 juta barel per hari, turun 260.000 barel per hari dari ekspektasi sebelumnya. Ini masih melihat angka permintaan minyak global keseluruhan yang lebih tinggi daripada IEA untuk 2022.
Harga juga terdorong karena dolar AS memperpanjang pelemahan terhadap mata uang utama lainnya setelah data menunjukkan inflasi Amerika untuk periode Juli tidak sepanas yang diantisipasi, mendorong trader untuk menghitung ulang ekspektasi kenaikan suku bunga oleh Federal Reserve.
Kenaikan persediaan minyak Amerika pekan lalu dan kembali dimulainya aliran minyak mentah pada jaringan pipa yang memasok Eropa tengah membatasi kenaikan harga.
Baca Juga: Harga Minyak Dunia Rebound Setelah Anjlok Cukup Dalam
Stok minyak mentah Amerika melonjak 5,5 juta barel pada minggu terakhir, ungkap Badan Informasi Energi AS, lebih dari ekspektasi peningkatan 73.000 barel.
Produk bensin yang dipasok naik menjadi 9,1 juta barel per hari, meski angka itu menunjukkan permintaan turun 6 persen selama empat pekan terakhir dari tahun sebelumnya.
Premi untuk WTI berjangka front-month atas pemuatan barel dalam enam bulan dipatok USD4,38 per barel, terendah dalam empat bulan, menunjukkan meredanya pengetatan pasokan dengan cepat.
Produsen minyak Teluk Meksiko Amerika, Shell, mengatakan kebocoran pipa mendorongnya untuk menghentikan produksi di tiga platform deepwater Teluk Meksiko yang dirancang untuk menghasilkan hingga 410.000 barel minyak per hari gabungan.
Dimulainya kembali aliran di bagian selatan pipa Rusia-ke-Eropa, Druzhba, semakin menenangkan kekhawatiran pasokan global. Selasa, BUMN jaringan pipa minyak Rusia, Transneft, mengatakan Ukraina menangguhkan aliran ke beberapa bagian Eropa tengah sejak awal bulan ini karena sanksi Barat mencegahnya menerima biaya transit dari Moskow.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Prudential Syariah Bayarkan Klaim dan Manfaat Rp1,5 Triliun Hingga Kuartal III 2025
-
Rupiah Melemah, Sentimen Suku Bunga The Fed Jadi Faktor Pemberat
-
Daftar Pinjol Berizin Resmi OJK: Update November 2025
-
Survei: BI Bakal Tahan Suku Bunga di 4,75 Persen, Siapkan Kejutan di Desember
-
Berapa Uang yang Dibutuhkan untuk Capai Financial Freedom? Begini Trik Menghitungnya
-
Tiru Negara ASEAN, Kemenkeu Bidik Tarif Cukai Minuman Manis Rp1.700/Liter
-
Pemerintah Bidik Pemasukan Tambahan Rp2 Triliun dari Bea Keluar Emas Batangan di 2026
-
BRI Dukung PRABU Expo 2025, Dorong Transformasi Teknologi bagi UMKM Naik Kelas
-
Bunga KUR Resmi Flat 6 Persen dan Batas Pengajuan Dihapus
-
Finex Rayakan 13 Tahun Berkarya