Suara.com - Salah satu platform perdagangan kripto terbesar, Binance akan menggelar Blockchain Week 2022 edisi kedua pada 14 - 16 September di Paris dengan total pengunjung yang dibatasi hanya 4.000 tiket.
Dalam kesempatan ini, fokus utama Binance adalah teknologi Web3, di mana Binance sudah melakukan pemanasan dengan melontarkan pertanyaan di Twitter, “Apa contoh penggunaan Web3 favorit Anda?”
Selain itu, terdapat forum diskusi yang terbuka untuk semua pengguna Binance dengan pendaftaran yang dimulai pada akhir Agustus ini.
Binance Blockchain Week 2022 terbagi dalam empat bagian utama, pertama adalah "Kerangka Kerja dan Fondasi" yang menunjukkan sejumlah pilar yang diperlukan agar teknologi blockchain bisa diadopsi di Prancis secara nyata.
Bagian itu akan membahas peraturan atau perundang-undangan pemerintah terkait mata uang kripto dan teknologi blockchain.
Selanjutnya, pembahasan terkait filosofi di balik pembuatan proyek Web3 di seluruh dunia, arti penting Binance Charity yang memfasilitasi aktivitas amal di benua Afrika, serta edukasi yang diperlukan untuk melakukan pembangunan secara berani.
Ketiga, "Konvergensi Budaya Web3" yang meliputi aspek fashion, musik & seni yang terus berkembang di Web3 seiring maraknya kolaborasi antarperusahaan.
Terakhir, dukungan Web3 terhadap dunia yang banyak embahas proyeksi konsep yang akan menjadi kenyataan dalam waktu dekat, kemudian ditampilkan sebagai contoh bagaimana teknologi blockchain dapat mengubah dunia agar menjadi lebih baik. Mereka juga memberi contoh Solana Spaces yang baru saja membuka kantor pusat 'Web3' di New York.
Setelah dua hari konferensi, akan ada acara Binance Super Meet-Up pada hari ketiga gelaran Blockchain Week 2022 di Paris.
Baca Juga: Langkah Bappebti Hentikan Pendaftaran Pedagang Kripto Dianggap Tepat Demi Persaingan Sehat
Berita Terkait
-
GOTO Gelontorkan Rp 124,83 Miliar untuk Beli Saham PT Kripto Maksima Koin (KMK)
-
GOTO Akusisi Saham Perusahaan PT Kripto Maksima Koin (KMK)
-
Isu Perusahaan Kripto Mt Gox Distribusikan 140.000 Bitcoin Bikin Gempar Netizen
-
Efek Sikap the Fed, Harga Bitcoin cs Berpotensi Terus Anjlok Hingga Tahun 2023
-
Langkah Bappebti Hentikan Pendaftaran Pedagang Kripto Dianggap Tepat Demi Persaingan Sehat
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
Kantor Bising Bikin Pusing? Geser SLED, Fokus Jadi Hening
-
Eropa Balas Trump Imbas Konflik Greenland, Perdagangan Produk AS Dibatasi Ketat
-
Mekanisme Saham Penunggak Pajak Disita Negara, Cek Solusinya
-
Dukung Net Zero Emission, Kilang Balikpapan Resmi Produksi BBM Standar Euro 5
-
Kerugian Ekologis dan Ancaman Ekonomi: PETI Jadi Pemicu Utama Banjir Bandang di Pohuwato
-
Suara.com Terima Penghargaan di Ajang Indonesia Rising Stars Award 2026
-
Kapasitas Naik Jadi 727 MW, PGE Kejar Target 1,8 GW pada 2033
-
Bitcoin Menguat ke USD97.000, Data Inflasi AS Redam Kekhawatiran Pasar Kripto
-
Kementerian PU Targetkan Pengungsi Aceh Keluar Tenda Sebelum Ramadan
-
Bisnis 2026: Rhenald Kasali Soroti Dominasi AI dan Pergeseran Psikologi Publik