Suara.com - Tim misi budaya dari SMP Labschool Kebayoran gelar Acara Gelar Pamit Student Exchange UK 2022. Acara ini juga dihadiri langsung oleh Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum, Kementerian Dalam Negeri Bahtiar dan Komjen. Polisi. Susno Duadji selaku perwakilan pemerintah yang ikut mensupport program kegitan ini.
Sebagai bentuk kebanggaan kepada siswa/siswi SMP Labschool Kebayoran yang mewakili Indonesia berangkat ke Manchester United (MU) Inggris untuk memperkenalkan salah satu ragam budaya Indonesia kepada Dunia Internasional.
Acara ini diawali dengan penampilan Silat dan Tari Minang Tim Studex UK 2022. Dan dilanjutkan dengan sambutan secara virtual oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia Sandiaga Salahuddin Uno.
“Saya apresiasi kepada SMP Labschool Kebayoran atas inisiasi ini. Kita patut berbangga dan dapat terus menyebarkan berita baik tentang Indonesia ajak teman-teman baru kalian di Inggris untuk berwisata di Indonesia. Jangan lupa perkenalkan budaya dan produk buatan Indonesia untuk Indonesia bangkit lebih kuat”. ucap Sandiaga Uno.
Kemudian dilanjutkan sambutan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rahmat Riza Patria, yang hadir melalui virtual.
“Semoga kegiatan ini bisa menjadi momentum terbaik untuk anak-anak Indonesia memperkenalkan budaya Indonesia dan mengenal budaya negara lain. Program ini diharapkan akan menjadi upaya terbaik untuk memperkenalkan kebudayaan bangsa dan negara Indonesia. agar budaya Indonesia mendunia. Kita semua pada dasarnya punya kewajiban moral untuk selalu terus meneruskan mengenalkan budaya Indonesia kepada negara lain”. ujar Riza.
Yati Suwartini, Kepala Sekolah SMP Labschool Kebayoran, menuturkan misi utama tim ini, yaitu mengenalkan budaya Indonesia yang indah dan beraneka ragam. Disana siswa/siswi SMP Labschool Kebayoran akan memberikan performance terbaiknya sebagai individu siswa/siswi bangsa Indonesia.
“Mereka akan berkolaborasi dengan teman-teman diluar sana memperkenalkan budaya Indonesia dan mereka tetap mengeluarkan jati dirinya sebagai bangsa Indonesia”. ujar Yati Suwartini.
“Tim ini sangat luar biasa karena punya daya juang yang tinggi, tidak patah semangat dan bangga menjadi bagian dari bangsa Indonesia, dan kegiatan ini patut dilanjutkan terus dalam rangka mengenalkan dan menjaga kelestarian budaya tradisional Indonesia”. tambah Yati Suwartini.
Baca Juga: Dupa di Jepang: Asal Usul, Sejarah, dan Ritual Koh-Do 'Cara Wewangian'
Siswa/siswi SMP Labschool Kebayoran yang terpilih untuk Students Exchage 2022 ini dijadwalkan akan mengunjungi beberapa daerah di Eropa seperti Rishworth school, Liverpool, Mancherter, Oxford, dan London yang berlangsung tanggal 25 Oktober -06 November 2022.
Sebagai penutup acara Gelar Pamit Student Exchange UK 2022 ini ditutup dengan pelepasan Tim Studex UK 2022 sekaligus pemakaian Jaket Kontigent.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Bulog Bidik APBN untuk Pengadaan 4 Juta Ton Beras 2026, Demi Lindungi Petani dan Jaga Harga Pangan
-
Muhammad Awaluddin Diangkat Jadi Dirut Jasa Raharja
-
Batas Telat Bayar Cicilan Mobil dan Simulasi Denda Sebelum Ditarik Leasing
-
Bursa Berjangka Komoditi 2026 Dibuka, Target Harga Acuan Nasional Naik
-
Bulog Bersiap Ambil Kendali Penuh Pasokan Pangan Nasional dan Lepas Status BUMN
-
Tiga Alasan Harga Perak Akan Naik Bersama Emas Tahun Ini
-
Bos Bulog Tak Bantah Banjir Sumatera Pengaruhi Produksi Beras
-
ESDM Yakin Target Produksi Minyak 605 Ribu Barel per Hari 2025 Tercapai, Apa Rahasianya?
-
Pemangkasan Produksi Batu Bara dan Nikel Sesuaikan Kebutuhan Industri
-
Wacana Insentif Mobil Listrik Dicabut, IESR: Beban Lingkungan Jauh Lebih Mahal