Suara.com - Dalam rangka saling mengenal antara Bukapalak dengan berbagai brand dan agency, Bukalapak menghadirkan Meet & Talk: Unlocking Marketing Oppurtunity for 2023 yang digelar di Metropolitan Tower, Jakarta Selatan, Kamis (17/11/2022).
Dalam diskusi tersebut, hadir beberapa narasumber diantaranya Self-served Advertising Lead, Kevin Syahlie, Direct & Rocket Advertising Lead, Nur Ika Rahayu Purbasari, Lead of PreSales Advertising Bukalapak, Cleisia Theodora, Head of Growth Marketing Mekari, Ella Mustika dan Head of Marketing Indodana, Budi Ulia.
Lead of PreSales Advertising Bukalapak, Cleisia Theodora menuturkan ini adalah pertama kalinya Bukalapak menggelar gathering yang dihadiri agency dan brand untuk mengetahui apa objektif mereka dan apa yang mereka inginkan jika menggunakan advertising.
“Bukalapak itu sekarang nggak cuma Marketplace, tapi kita sudah mulai merambah ke dunia agency, untuk bisa memfasilitasi brand ataupun agency di dunia digital. Kita baru banget, baru dibentuk tahun kemarin, jadi Bukapalak Advertising Solution itu sebenarnya sudah ada dari 2019, tapi Rocket sendiri yang sebagai solusi dari Bukapalak untuk agency itu baru kita bentuk di bulan Juli tahun kemarin. Namanya rocket karena kita berekpektasi bisa terus meroket bersama brand dan agency yang lain,” ucap Cleisia.
Ia menjelaskan, ke depannya Rocket akan terus melakukan ekspansi yang tadinya hanya online marketing hingga nantinya akan merambah ke konten kreatif. “Kita juga akan partnering dengan facebook, meta, atau google. Kita juga bisa providing brand dengan konten kreatif mulai dari sosial media, influencer sampai TikTok dan live streaming. Sejauh ini Rocket menjadi salah satu lini bisnis yang meroket di Bukalapak, karena pertumbuhannya bagus sampai saat ini, semakin bagus dan salah satunya ini dipercaya menggelar gathering,” pungkas Cleisia.
Berita Terkait
-
Meski Catatkan Laba Bersih, Defisit Bukalapak Masih Rp5,7 Triliun
-
NFA Sebut Hari Pangan Sedunia Jadi Momentum Perkuat Pangan Nasional
-
Wujudkan Misi PBB, Bukalapak Ciptakan Dampak Berkelanjutan
-
Bukalapak Masuk 50 Perusahaan 'Pengubah Dunia' versi Fortune AS Berkat Platform Mitra
-
Kembangkan Energi Baru Terbarukan, PLN Gandeng Danish Energy Agency
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
- 5 Promo Asus ROG Xbox Ally yang Tidak Boleh Dilewatkan Para Gamer
Pilihan
-
Bahlil Vs Purbaya soal Data Subsidi LPG 3 Kg, Pernah Disinggung Sri Mulyani
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
Terkini
-
Pertamina Pasok 148 Ribu Tabung LPG Ekstra Jelang Hajatan MotoGP Mandalika
-
Kilang Pertamina di Dumai Terbakar, Kementerian ESDM: Kalau Ini Murni Kecelakaan
-
Perusahaan Asal China Kantongi Kontrak Rp15 Triliun, Klaim Mau Jadi Raja Alat Berat Tambang RI
-
Penguatan Rupiah Paling Moncer di Asia
-
Bahlil Vs Purbaya soal Data Subsidi LPG 3 Kg, Pernah Disinggung Sri Mulyani
-
Bos KFC Ungkap Nasib Usahanya di RI
-
Dari Buku Lahir Harapan, Anak TBM Kolong Ciputat Gembira Bersama PNM Peduli
-
Bahlil Sindir Menkeu Purbaya soal Subsidi LPG 3Kg: Mungkin Menterinya Salah Baca Data Itu!
-
Rapat Paripurna Sepakat RUU P2SK Jadi Usulan DPR
-
Setelah Dua Hari Anjlok, Akhirnya IHSG Menghijau Didorong Penguatan Rupiah