Suara.com - Komunitas Nelayan Pesisir Jawa Timur (Jatim) melakukan aksi sosial di Desa Ambunten Timur, Kecamatan Ambunten, Kabupaten Sumenep, Madura, Jatim.
Para pendukung Ganjar Pranowo itu merenovasi perahu hingga membagikan ratusan sembako kepada nelayan, keluarga nelayan, dan masyarakat setempat yang membutuhkan.
Koordinator Wilayah Komunitas Nelayan Pesisir Jatim Sutriyadi menjelaskan, renovasi perahu dilakukan untuk mendukung kegiatan ekonomi nelayan di Desa Ambunten. Dengan perahu yang layak, Sutriyadi berharap para nelayan bisa nyaman dan aman menangkap ikan.
"Dengan adanya kegiatan ini masyarakat bisa terbantu. Dengan potensi laut yang ada, karena Madura adalah daerah pesisir, kita bisa meningkatkan sumber daya ekonomi mereka ke depan," kata Sutriyadi.
Lebih lanjut Sutriyadi menyampaikan, kegiatan renovasi perahu dan pembagian sembako ini dilakukan Komunitas Nelayan Pesisir Jatim karena terinspirasi kepedulian Ganjar Pranowo ke nelayan. Sebab itu, kata Supriyadi, pihaknya turut mensosialisasikan keberhasilan Ganjar membangun kemajuan nelayan di Jawa Tengah (Jateng).
"Artinya dari kegiatan ini kami ingin menerjemahkan apa yang menjadi karakteristik dari seorang Pak Ganjar yang dekat dengan masyarakat yang ada di daerah-daerah, dan mereka yang masuk kalangan menengah ke bawah," katanya.
Selain merenovasi perahu dan membagikan ratusan sembako, Komunitas Nelayan Persisir Jatim juga menggelar senam bersama dan membersihkan sampah di pesisir pantai. Melalui kegiatan ini, Sutriyadi berharap nelayan semakin solid dan sadar akan kebersihan lingkungan.
"Kami juga ingin menumbuhkan kesadaran bagi setiap masyarakat untuk menjaga lingkungan sekitar, terutama pinggir laut ya agar bebas dari sampah. Kami juga meningkatkan solidaritas dengan gotong royong dalam mengatasi segala permasalahan yang ada di sekitar," katanya.
Sementara itu, Ketua Paguyuban Nelayan Desa Ambunten Timur Saidi berterima kasih kepada komunitas nelayan pendukung Ganjar Pranowo tersebut. Saidi berharap, kegiatan serupa juga dapat digelar di wilayah-wilayah lain.
Baca Juga: Relawan Sahabat Sandiuno Bantu Masyarakat Garut Jangkau Harga Sembako
"Sangat dibutuhkan ya, melihat situasi pasca Covid-19 yang melanda di desa kami, otomatis daya beli masyarakat turun. Jadi renovasi perahu dan pembagian sembako ini sangat bermanfaat untuk kebutuhan sehari-hari masyarakat dan nelayan di tempat kami," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Permudah Kebutuhan Transaksi Warga, AgenBRILink di Riau Ini Hadirkan Layanan Jemput Bola
-
Dominasi Transaksi Digital, Bank Mandiri Dinobatkan sebagai Indonesias Best Transaction Bank 2025
-
Rahasia George Santos Serap 10.000 Lapangan Kerja Hingga Diganjar Anugerah Penggerak Nusantara
-
Jelang Akhir Tahun Realisasi Penyaluran KUR Tembus Rp240 Triliun
-
Jabar Incar PDRB Rp4.000 Triliun dan Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen
-
BRI Insurance Bidik Potensi Pasar yang Belum Tersentuh Asuransi
-
Cara SIG Lindungi Infrastruktur Vital Perusahaan dari Serangan Hacker
-
Dukung Implementasi SEOJK No. 7/SEOJK.05/2025, AdMedika Perkuat Peran Dewan Penasihat Medis
-
Fakta-fakta RPP Demutualisasi BEI yang Disiapkan Kemenkeu
-
Rincian Pajak UMKM dan Penghapusan Batas Waktu Tarif 0,5 Persen