Suara.com - Perkembangan dunia digital membuat perusahaan perlu melihat media sosial sebagai alat untuk berkomunikasi dua arah dan menjadi jalan pintas dalam penyampaian informasi.
Untuk itu, Forum Humas BUMN menggagas acara BUMN Communications Week 2023 agar praktisi komunikasi perusahaan BUMN cepat beradaptasi dengan platform digital yang berkembang saat ini dan terbuka dalam merespons publik, demi menjaga reputasi perusahaan.
Hal itu ditekankan oleh Staf Khusus III Menteri BUMN, Arya Sinulingga, dalam talkshow bertajuk “Transformasi Komunikasi untuk Tingkatkan Reputasi”, yang membuka rangkaian acara BUMN Communications Week 2023, Rabu (3/5/2023), di Gedung Kementerian BUMN, Jakarta.
Arya menekankan bahwa transparansi informasi adalah hal yang harus dilakukan, dimana semua kebijakan dan hal-hal yang menjadi pertanyaan publik harus dijawab secara tuntas, sehingga informasi tidak liar dan tidak membawa dampak negatif bagi BUMN.
“Saya membalas satu-satu direct message yang masuk di media sosial, saya jawab pertanyaan-pertanyaan mereka, saya jelaskan. Akhirnya malah banyak haters yang berbalik. Karena bahaya, kalau pertanyaan-pertanyaan itu tidak dijawab, nanti persepsinya semakin liar dan menumpuk,” jelas Arya.
Arya meyakini, pemanfaatan media sosial secara tepat akan mendukung upaya menjaga reputasi perusahaan, terutama dalam meningkatkan image dan persepsi masyarakat terhadap perusahaan BUMN. Langkah tersebut juga telah diimplementasikan di sejumlah perusahaan BUMN.
“BUMN saat ini punya social media ranger yang tersebar di seluruh Indonesia. Selain itu, karyawan BUMN juga banyak yang merupakan influencer, bahkan ada yang memiliki 50.000 followers. Karyawan kita makin top, dan influencer kita makin banyak,” tambah Arya.
Langkah tersebut didukung Direktur Komunikasi Indonesia Indicator, Rustika Herlambang, yang hadir sebagai narasumber dalam talkshow tersebut. Namun ia mengingatkan, penting untuk tidak terjebak dalam respons negatif di media sosial dan memilah mana yang perlu diberi tanggapan agar tidak bergulir menjadi bola liar.
“Respons di media sosial itu perlu dilihat, apakah itu noise atau voice. Diksi yang kita gunakan untuk merespons juga penting untuk diperhatikan, jangan sampai justru akan merugikan,” ungkapnya dalam kesempatan tersebut.
Baca Juga: Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN Diundur 11 Mei, Simak Info Lengkapnya!
Rustika juga mengapresiasi BUMN yang dinilainya telah menjadi salah satu instansi terbaik di Indonesia dalam menerapkan strategi komunikasi, terutama di media sosial.
Pada pembukaan BUMN Communication Week 2023, Ketua Forum Humas BUMN sekaligus Corporate Secretary BRI mengungkapkan bahwa era digital memunculkan tantangan dan nilai-nilai baru dalam setiap aspek, termasuk di bidang kehumasan. Humas harus bisa menjaga dua hal krusial, yaitu dalam menjaga persepsi dan brand positioning.
“Oleh karenanya, perhelatan Communications Week 2023 ini digelar dengan tema “Communications in A Digital World” agar humas BUMN memiliki satu visi bersama, tanpa meninggalkan value AKHLAK untuk memperkuat peta komunikasi publik. Tujuan utamanya untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada perusahaan- perusahaan BUMN sehingga reputasi kepada BUMN pun akan terus semakin baik”, ungkap Aestika.
Berita Terkait
-
Ada 3 Hal yang harus Diterapkan dalam Berkomunikasi kepada Publik, Ini Detailnya
-
Komunikasi Indonesia Indicator: Saat Menghadapi Krisis, Perusahaan harus Fokus Mengendalikan Arah Pemberitaan
-
BUMN Communications Week 2023 Bertekad Wujudkan Komunikasi yang Empatik
-
Arya Sinulingga: Komunikasi Publik BUMN harus Kuat karena Menyangkut Pengambilan Kebijakan dalam Perusahaan
-
BRI: Insan Humas BUMN harus Miliki Keberanian dan Komitmen untuk Berkomunikasi Apa Adanya
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Daftar Pemegang Saham BUMI Terbesar, Dua Keluarga Konglomerat Masih Mendominasi
-
Tips dan Cara Memulai Investasi Reksa Dana dari Nol, Aman untuk Pemula!
-
Danantara Janji Kembalikan Layanan Premium Garuda Indonesia
-
Strategi Bibit Jaga Investor Pasar Modal Terhindar dari Investasi Bodong
-
ESDM Ungkap Alasan Sumber Listrik RI Mayoritas dari Batu Bara
-
Program Loyalitas Kolaborasi Citilink dan BCA: Reward BCA Kini Bisa Dikonversi Jadi LinkMiles
-
IHSG Berbalik Loyo di Perdagangan Kamis Sore, Simak Saham-saham yang Cuan
-
COO Danantara Tampik Indofarma Bukan PHK Karyawan, Tapi Restrukturisasi
-
COO Danantara Yakin Garuda Indonesia Bisa Kembali Untung di Kuartal III-2026
-
Panik Uang di ATM Mendadak Hilang? Segera Lakukan 5 Hal Ini