Suara.com - Unit Usaha Syariah (UUS) PT Pegadaian berhasil meraih penghargaan di ajang Indonesia Sharia Finance Award 2023, untuk kategori “Outstanding Optimization of Product and Services Utilization Based on Sharia Principle” yang diselenggarakan oleh Warta Ekonomi secara daring pada Rabu (10/5/2023).
Kepala Departemen Pemasaran dan Penjualan Unit Usaha Syariah PT Pegadaian, Tri Antoro menyampaikan terima kasih kepada Warta Ekonomi yang telah memberikan apresiasi kepada Pegadaian Syariah. Menurut Tri Antoro, penghargaan ini akan menjadi motivasi bagi Pegadaian Syariah yang tahun ini memasuki usia ke-20, untuk terus memberi kontribusi dalam mendukung pertumbuhan ekonomi nasional berbasis syariah.
“Tak lupa, saya juga ingin mengucapkan terima kasih banyak kepada masyarakat khususnya nasabah yang telah mempercayakan Pegadaian sebagai solusi keuangan di masyarakat. Dan alhamdulillah, berdasarkan data terjadi peningkatan literasi keuangan syariah dengan index yang mencapai 9.1% di tahun 2022. Ini sekaligus membuktikan terjadinya peningkatan kepercayaan masyarakat dalam menggunakan produk dan layanan Pegadaian berbasis syariah,” jelas Tri Antoro dalam sambutannya.
Sharia Finance Award 2023 mengusung tema “Enhancing Islamic Financial Development Strategy in Digital Transformation Era”. Berdasarkan penilaian dewan juri, Pegadaian Syariah dinilai memenuhi berbagai aspek penilaian, mulai dari reputasi perusahaan, pengembangan produk atau jasa syariah, inovasi digital dalam era transformasi, kebermanfaatan bagi masyarakat, hingga dampak positif dan signifikan melalui program CSR.
Pegadaian Syariah selama ini telah membantu mendorong pertumbuhan bisnis pegadaian melalui layanan dan produk yang tersebar di seluruh Indonesia, mulai dari gadai sampai pembiayaan berbasis syariah. Hal ini juga dibuktikan, pada tahun 2022, Pegadaian Syariah mencatatkan pertumbuhan outstanding financing sebesar 13,87% dengan dukung pertumbuhan nasabah sebanyak 9,51%.
Pegadaian Syariah Digital juga dinilai unggul dalam memudahkan nasabah dalam bertransaksi dan berhasil mendapatkan jumlah pengguna yang terus mengalami peningkatan. Selain itu, Pegadaian Syariah juga fokus pada Penyaluran KUR Syariah bagi para pelaku usaha supermikro untuk mendapatkan akses pembiayaan yang dapat dijangkau di outlet-outlet yang tersebar di seluruh Indonesia.
Berita Terkait
-
Tutup Triwulan I, Laba Pegadaian Tembus Rp 1 Triliun
-
Usai Libur Lebaran Harga Emas Terpantau Stabil, Paling Murah Rp561 Ribu/Gram
-
Yuk, Sulap Sisa THR dan Angpao Lebaran Jadi Aset Masa Depan
-
Pegadaian Hadirkan Mudik Gratis, Aman dan Nyaman
-
Libur Lebaran, Pegadaian Ajak Masyarakat Optimalkan Layanan Digital
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Update BBM Pertamina 1 Januari 2026: Harga Pertamax dan Dex Series Turun!
-
Menhub Soal Larangan Truk Sumbu Tiga: Bukan Matikan Bisnis, tapi Jaga Nyawa!
-
Apa Itu PPPK Paruh Waktu: Gaji, Jam Kerja, Tunjangan dan Pensiun
-
OJK Proyeksi Industri Dana Pensiun Bakal Tinggi, Ini Strateginya
-
Apa Itu ROA? Kenali Fungsi dan Rumusnya untuk Menilai Kinerja Bisnis
-
OJK Tancap Gas Konsolidasi Bank, Ratusan BPR/S Akan Digabung
-
Apa Kabar Rupiah di 2026? Ini Prediksi dan Risiko yang Mengintai
-
Grab Indonesia 2025: Ketika Platform Digital Menjadi Bantalan Sosial dan Mesin Pertumbuhan Ekonomi
-
Purbaya Ungkap Peluang Gaji PNS Naik Tahun Depan, Ini Bocorannya
-
ESDM Terus Kejar Target Produksi Minyak Tembus 900 Ribu Barel per Hari