Suara.com - Menteri BUMN, Erick Thohir kembali mengajak seluruh masyarakat dan milenial BUMN untuk menjaga keindahan dan kelestarian alam di Tanah Air. Kali ini, kegiatan BUMN Environmental Movement digelar di kota Balikpapan, pada 22-23 Juli 2023.
Lebih dari 125 milenial BUMN, termasuk 20 milenial PT Pegadaian, mengikuti kegiatan bersih-bersih sampah di sekitar Pantai Melawai, didampingi oleh Startup Plustik. Sebanyak 1,1 ton sampah, yang meliputi sampah botol plastik, kantong plastik, dan ranting pohon di bibir pantai Melawai berhasil dikumpulkan.
Di hari kedua, kegiatan kembali dilanjutkan dengan gelaran workshop pengolahan sampah, dengan mengundang lebih dari 150 pelaku UMKM Kota Balikpapan Binaan Pegadaian dan Pertamina, yang dihadiri oleh Staf Khusus III Menteri BUMN, Arya Sinulingga.
“Pak Erick mendorong BUMN menjadi motor penggerak terhadap pengolahan sampah, agar bisa jadi manfaat ekonomi untuk masyarakat. Mulai sekarang, sampah sampah rumah tangga jangan dibuang, lebih baik dikumpulkan dan dikirim ke bank sampah binaan Pegadaian untuk diinvestasikan jadi tabungan emas,” ujar Arya.
Dalam kesempatan yang sama, Pemimpin Wilayah PT Pegadaian Balikpapan, Julianto juga menyampaikan, saat ini, Pegadaian sudah membina 75 bank sampah di Indonesia, dengan total sebanyak 9000 nasabah sudah punya rekening tabungan emas.
“Semua nasabah bank sampah pasti punya rekening tabungan emas. Nasabah baru bank sampah pun akan dibukakan tabungan emas oleh Pegadaian,” jelas Julianto.
Hasil daur ulang sampah yang berhasil dikumpulkan oleh masyarakat, milenial BUMN bersama Startup Plustik, nantinya akan diolah menjadi barang berdaya guna seperti paving block, tas belanja pengganti tas plastik sampai phone holder yang juga ditampilkan dalam kegiatan tersebut.
Kegiatan BUMN Environmental Movement Balikpapan kali ini merupakan kegiatan yang ke-4 didukung oleh BUMN Pegadaian dan juga Pertamina. Sebelumnya sudah pernah diadakan juga di kota Labuan Bajo, Solo dan Palembang. Setelah Balikpapan, harapannya kegiatan ini terus berlanjut dan digelar di kota-kota lainnya di Indonesia.
Baca Juga: Bantu Petani dan Peternak Kembangkan Usaha, Pegadaian Luncurkan Program The Gade Integrated Farming
Berita Terkait
-
Peduli Lingkungan, Pegadaian Lakukan Gerakan Bersih-bersih di Sungai Musi
-
Selamat! Ini Dia Juara Lomba Karya Jurnalistik IJTI-Pegadaian 2023
-
Pegadaian Bersama INTANI dan TNI AL Berkolaborasi Kembangkan Program Kampung Bahari Nusantara
-
Dorong UMKM Naik Kelas, Pegadaian Hadirkan Program GadePreneur
-
Agile dalam Transformasi Digital, Pegadaian Raih Penghargaan SPEx2 DX Award 2023
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
Terkini
-
IHSG Menguat Tipis, Emiten Tambang Emas Berjaya
-
GenKBiz Surabaya, Komitmen KB Bank Cetak Wirausaha Muda Inovatif Berbasis ESG
-
Bulog Klaim Margin 7% Bukan Tambah Cuan, Tapi Kompensasi
-
Kemenkeu Terbitkan SBN Pertama 2026, Incar Dana Rp 25 Triliun
-
Boy Thohir Mau Cari Cuan di Bursa Hong Kong Lewat Rencana IPO EMAS
-
Merger Grab - GoTo Tersandung Saham Telkomsel, KPPU Belum Terima Notifikasi
-
Cara Menukarkan Uang Rusak Akibat Bencana ke Bank Indonesia
-
Bareskrim: Dana Syariah Indonesia Putar Duit di Proyek Fiktif
-
Lowongan Kerja BCA Terbaru 2026 untuk Berbagai Jurusan S1 dan S2
-
OJK: Tak Semua WNI di Kamboja Korban TPPO, Sebagian Adalah Kriminal