Suara.com - Wakil Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), Helvi Y. Moraza, memaparkan empat pilar utama yang harus dimiliki wirausahawan agar memiliki bisnis yang berkelanjutan. Empat pilar tersebut adalah loyalitas, integritas, disiplin, dan inovasi—yang disingkat oleh Helvi sebagai "LIDI."
“Ini yang harus dimiliki entrepreneur agar bisnisnya sustain,” ujar Helvi dalam sambutannya di acara Entrepreneur Hub di Universitas Andalas, Padang, Selasa, (3/12/2024).
Ia menjelaskan, loyalitas menjadi pondasi awal yang sering menjadi tantangan bagi para wirausaha. Menurutnya, menjaga hubungan baik dengan konsumen melalui kualitas dan kepuasan pelanggan adalah kunci.
“Dalam ilmu ekonomi itu ada, anda harus loyal kepada konsumen, dalam artian jaga mutu, jaga kepuasan mereka, ini yang agak sulit tapi harus bisa dilakukan,” tuturnya.
Pilar kedua, integritas, menurut Helvi, sangat penting untuk membangun kepercayaan. Kejujuran dan konsistensi dalam menjaga kualitas produk menjadi dasar agar bisnis mampu bertahan dalam jangka panjang.
Selanjutnya, disiplin menjadi elemen penting dalam menjalankan bisnis, terutama pada era startup dan marketplace. Kedisiplinan waktu, seperti pengiriman tepat waktu, adalah salah satu contoh praktik yang harus diterapkan.
“Kemudian inovasi, wirausaha jangan sampai kehabisan ide untuk berinovasi," tambahnya.
Ia juga mendorong kolaborasi dengan perguruan tinggi melalui riset, inkubasi, dan pemasaran.
Helvi menekankan, Universitas Andalas sebagai tuan rumah memiliki potensi besar untuk mendukung UMKM di Sumatra Barat melalui program-program inovatif seperti Entrepreneur Hub.
Baca Juga: Warung Madura Selalu Buka 24 Jam, Langgar Aturan?
“Saya sudah bicara dengan Rektor, silakan dikumpulkan klaster per sektor, baik pertanian, sampai barang harian, kemudian dipastikan bahan bakunya, selanjutnya bisa difasilitasi oleh Kementerian UMKM,” katanya.
Dalam kesempatan yang sama, Wakil Gubernur Sumatra Barat, Audy Joinaldy, menyampaikan bahwa rasio kewirausahaan di provinsi tersebut telah mencapai lebih dari 4 persen, melebihi rata-rata nasional. Pemerintah daerah terus mendukung pertumbuhan UMKM melalui program seperti pembangunan 100 ribu wirausaha baru.
Deputi Bidang Kewirausahaan, Siti Azizah, menambahkan bahwa Entrepreneur Hub adalah inisiatif kolaboratif untuk membangun ekosistem wirausaha yang berkelanjutan. Tahun 2024, program ini telah melibatkan lebih dari 14 ribu wirausaha di 21 provinsi.
"Kami harap acara ini menjadi langkah nyata dalam memperkuat ekosistem wirausaha di Sumbar, sekaligus memberikan dampak positif bagi perekonomian daerah,” kata Azizah.
Rektor Universitas Andalas, Efa Yonnedi, juga mengungkapkan komitmen institusinya dalam mendukung pengembangan kewirausahaan dengan meluncurkan program studi kewirausahaan pada 2024 dan aplikasi Unand Hub. Platform ini diharapkan menjadi jembatan antara UMKM dan pakar di kampus untuk konsultasi dan pengembangan usaha.
“Sumbar dan Universitas Andalas sudah cocok untuk menjadi center of excellence pengembangan kewirausahaan yang unggul di Indonesia,” tutup Efa.
Berita Terkait
-
Menteri UMKM Berharap Smart Factory Training Center Dorong Pengusaha UMKM Makin Berdaya Saing
-
BRI Dukung Program Pendampingan Kemenkop UKM, UMKM Bisa Perluas Kerja Sama
-
Jadi Musuh Bersama UMKM RI, Aplikasi Temu China Siap Dapat Izin Jika Persyaratan Lengkap
-
Bikin Rugi UMKM, Pemerintah Bikin Tembok Penghalang Buat Aplikasi TEMU Masuk RI
-
Pemerintah Dapat Keluhan Pelaku UMKM Soal Aturan Jual Rokok
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Klaim Swasembada Dibayangi Risiko, Pengamat Ingatkan Potensi Penurunan Produksi Beras
-
Penyaluran Beras SPHP Diperpanjang hingga Akhir Januari 2026
-
BBRI Diborong Asing Habis-habisan, Segini Target Harga Sahamnya
-
Produksi Beras Pecah Rekor Tertinggi, Pengamat: Berkah Alam, Bukan Produktivitas
-
Update Pangan Nasional 11 Januari 2026: Harga Cabai Kompak Turun, Jagung Naik
-
8 Ide Usaha Makanan Modal Rp500.000, Prediksi Cuan dan Viral di Tahun 2026
-
Saham BUMI Dijual Asing Triliunan, Target Harga Masih Tetap Tinggi!
-
ANTM Gelontorkan Rp245,76 Miliar untuk Perkuat Cadangan Emas, Nikel dan Bauksit
-
AMMN Alokasikan USD 3,03 Juta untuk Eksplorasi Sumbawa, Ini Mekanismenya
-
Harga Emas Akhir Pekan Stabil, Pegadaian Sediakan Berbagai Variasi Ukuran