Suara.com - Tradisi mudik Lebaran di Indonesia selalu menjadi momentum penting yang memicu peningkatan konsumsi masyarakat, termasuk dalam hal pembelian kendaraan.
PT Bank Central Asia Tbk (BCA) melihat peluang ini dengan menggelar BCA Expoversary 2025, yang menawarkan berbagai promo menarik untuk kredit kendaraan.
Inisiatif BCA ini diprediksi akan memberikan dampak positif bagi pertumbuhan kredit kendaraan di Indonesia. Dengan penawaran yang menarik dan proses pengajuan kredit yang mudah, BCA Expoversary 2025 diharapkan dapat menarik minat masyarakat untuk membeli kendaraan secara kredit.
"BCA Expoversary 2025 merupakan wujud komitmen BCA dalam menyediakan beragam solusi finansial bagi masyarakat Indonesia. Tidak hanya menghadirkan berbagai pilihan kendaraan dengan skema pembiayaan menarik, tetapi juga menawarkan produk dan layanan perbankan lainnya yang dapat mendukung kebutuhan nasabah di berbagai aspek kehidupan," ujar EVP Corporate Communication and Social Responsibility BCA Hera F Haryn dikutip Selasa (11/3/2025).
BCA Expoversary 2025 menghadirkan penawaran yang menarik bagi para calon pembeli kendaraan dengan bunga spesial 2,88% flat per tahun, DP mulai dari 0%, hingga tenor fleksibel hingga 5 tahun.
Disisi lain sejumlah pilihan mobil keluarga untuk mudik lebaran kali yang jadi rekomendasi diantaranya Suzuki All New Ertiga Hybrid dengan harga mulai Rp280 juta, Wuling Alvez EX mulai harga Rp300 juta, Nissan Magnite dengan harga mulai Rp300 juta, Mitsubishi Xpander Ultimate dengan harga mulai Rp300 juta dan Daihatsu Xenia R/MT mulai harga Rp250 juta.
Sepanjang tahun lalu emiten bersandi BBCA ini membukukan pertumbuhan total kredit sebesar Rp922 triliun sepanjang 2024, meningkat 13,8 persen secara tahunan (yoy).
Pertumbuhan kredit BCA diikuti terjaganya kualitas pembiayaan perseroan. Rasio loan at risk (LAR) BCA membaik mencapai 5,3 persen pada 2024, dibandingkan 6,9 persen pada 2023.
Baca Juga: 164.268 Personel Gabungan Dikerahkan saat Mudik Lebaran 2025, Ada Tim Respons Cepat
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
Terkini
-
Penggunaan Dompet Digital Makin Luas, Tak Hanya Buat Bayar Makanan dan Belanja
-
Cara Refund Tiket MRT: KMT dan Tiket Digital
-
Harga Minyak Dunia Kembali Mendidih, Gegara Aksi AS Mau Akhir Perang Rusia-Ukraina
-
Riset: Perempuan Berisiko Dua Kali Lebih Besar Kehilangan Pekerjaan Akibat AI
-
GoFood Digitalisasi Ratusan UMKM Kuliner Dalam 5 Menit dengan Aplikasi GoFood Merchant
-
Diburu Purbaya, Pedagang Thrifting Pasar Senen Tuding China Perusak Pasar Produk Lokal
-
Marak Penipuan Online, Trading Kripto Kini Makin Ketat lewat Verifikasi Wajah
-
Dampak BI Rate Terhadap Pergerakan Pasar Saham Hari Ini
-
Pertumbuhan Kredit Perbankan Lesu, Ini Biang Keroknya
-
Keponakan Luhut Sebut RI Bakal Dibanjiri Investor Asing pada 2026, China Mendominasi