Suara.com - Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), masih menghijau pada perdagangan Rabu Pagi. IHSG dibuka menguat ke level 7.642
Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI), hingga pukul 09.10 WIB, IHSG masih terus melompat naik menuju level 7.650 atau naik 33,01 poin, secara presentase naik 0,43 persen.
Pada perdagangan pada di waktu itu, sebanyak 2,63 miliar saham diperdagangkan dengan nilai transaksi sebesar Rp 1,70 triliun, serta frekuensi sebanyak 183.700 kali.
Dalam perdagangan di waktu tersebut, sebanyak 252 saham bergerak naik, sedangkan 211 saham mengalami penurunan, dan 493 saham tidak mengalami pergerakan.
Adapun, beberapa saham yang mendorong penguatan IHSG di waktu itu diantaranya, AALI, ADES, BREN, BRPT, CLAY, DSNG, JARR, MLPT, AEGS, BMBL.
Sementara saham-saham yang mengalami penurunan tajam di perdagangan hari ini diantaranya, APEX, APII, BESS, BEER, BKSL, BLOG, DMAS, ERAA, GTRA, KEJU.
BNI Sekuritas memproyeksikan IHSG akan menguji level support di 7.550 dalam perdagangan Rabu (30/7), setelah ditutup menguat tipis 0,04 persen pada hari sebelumnya. Berdasarkan laporan Retail Report BNI Sekuritas, jika indeks mampu bertahan di atas level tersebut, peluang rebound ke area resistance 7.630–7.670 masih terbuka lebar.
Meski mencatat kenaikan tipis, pasar domestik dibayangi aksi jual investor asing dengan nilai net sell mencapai sekitar Rp 449 miliar. Saham-saham berkapitalisasi besar seperti BBCA, BMRI, ICBP, BBNI, dan AMRT menjadi yang paling banyak dilepas asing.
Di sisi global, sentimen cenderung negatif. Wall Street ditutup melemah pada Selasa (29/7), dipicu laporan kinerja keuangan emiten besar yang meleset dari ekspektasi pasar. Dow Jones terkoreksi 0,4 persen, S&P 500 turun 0,30 persen, dan Nasdaq melemah 0,38 persen. Saham-saham seperti UnitedHealth, Boeing, Merck, dan Whirlpool mengalami penurunan tajam usai merilis hasil kuartalan yang mengecewakan.
Baca Juga: Prediksi IHSG Hari Ini Usai Pelemahan Wall Street, Cek Saham-saham Rekomendasi
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Siapa Jeffrey Hendrik yang Ditunjuk Jadi Pjs Dirut BEI?
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
Terkini
-
Siapa Jeffrey Hendrik yang Ditunjuk Jadi Pjs Dirut BEI?
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Jeffrey Hendrik Jadi Pjs Dirut PT BEI, Tugasnya di Hari Pertama Kerja Cukup Seram
-
Airlangga: Presiden Prabowo Pastikan Akan Berantas Praktik Goreng Saham
-
Pusat-Daerah Diminta Berantas Perlintasan Kereta Api Ilegal
-
Sepanjang 2025, BRI Salurkan KUR Rp178 Triliun, Mayoritas ke Sektor Produksi
-
Danantara Berencana Pegang Saham PT BEI, CORE Ingatkan soal Konflik Kepentingan
-
Karier Friderica Widyasari Dewi: Ketua OJK Baru Punya Jejak di KSEI Hingga BEI
-
Profil Friderica Widyasari Dewi, Ketua OJK Baru dengan Latar Belakang Mentereng
-
Friderica Widyasari Dewi Ditunjuk Jadi Ketua OJK