Suara.com - PT Pegadaian kembali menorehkan prestasi gemilang di ajang Indonesia Contact Center Association (ICCA) ke-19 Tahun 2025, sebuah kompetisi tingkat nasional yang mempertemukan perusahaan-perusahaan terbaik dari berbagai sektor, mulai dari keuangan, pemerintahan, e-commerce, logistik, hingga layanan publik. Malam penganugerahan ICCA 2025 digelar di Balai Sarbini Jakarta, Kamis (25/9/2025).
Tahun ini, ajang ICCA diikuti oleh 58 perusahaan dengan total 41 kategori individu dan 12 kategori korporat. Tidak tanggung-tanggung, atas kerja keras yang dihasilkan PT Pegadaian berhasil meraih prestasi membanggakan pada 13 kategori individu dan 3 kategori korporat, diantaranya:
2 (dua) Platinum – kategori individu ‘The Best Agent Digital Social Media Publik’ dan The Best Agent Digital Email Publik’
3 (tiga) Gold – kategori korporat yaitu ‘The Best Cost Management’, ‘The Best Digital Innovation’ dan ‘The Best Employee Engagement’
4 (empat) Bronze – kategori individu meliputi ‘The Best Quality Assurance Digital’, ‘The Best Agent Inbound Publik’, ‘The Best of The Best Agent Voice’ dan The Best Customer Service Video’
Direktur Jaringan dan Operasi PT Pegadaian, Eka Pebriansyah menyampaikan rasa syukur dan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh Insan Pegadaian yang telah bekerja keras luar biasa. Keberhasilan ini menjadi bukti nyata komitmen PT Pegadaian dalam mengedepankan kualitas pelayanan serta inovasi di bidang contact center.
“Penghargaan yang diraih dalam ajang ICCA 2025 ini adalah hasil kerja keras seluruh insan Pegadaian, khususnya tim contact center yang telah memberikan layanan terbaik bagi nasabah. Prestasi ini bukan akhir dari perjalanan kami, melainkan pemacu semangat untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas pelayanan, agar Pegadaian selalu menjadi pilihan utama masyarakat Indonesia”, jelas Eka.
Penghargaan di ajang ICCA ini sekaligus memperkuat posisi Pegadaian sebagai perusahaan jasa keuangan yang adaptif, modern, dan berorientasi pada kepuasan nasabah. Dengan semangat transformasi digital dan pelayanan prima, Pegadaian berkomitmen untuk terus menghadirkan solusi keuangan yang cepat, mudah, dan aman bagi seluruh lapisan masyarakat. ***
Berita Terkait
-
Pegadaian dan Masjid Salman ITB Daur Ulang Air Hujan & Air Wudhu untuk Keberlanjutan Lingkungan
-
Simulasi Kredit Kendaraan Syariah Pegadaian: Berapa Cicilan Yamaha Nmax Selama 2 Tahun?
-
Pegadaian Raih Kembali Sertifikat ISO 22301:2019, Semakin Perkuat Ketahanan Operasional
-
Syarat dan Ketentuan Kredit Mobil Syariah di Pegadaian: Buat Pengusaha Mikro dan Karyawan
-
Permintaan Emas Melonjak, Galeri 24 Pastikan Stok Emas Batangan Tersedia di Seluruh Outlet
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Muhammad Awaluddin Diangkat Jadi Dirut Jasa Raharja
-
Batas Telat Bayar Cicilan Mobil dan Simulasi Denda Sebelum Ditarik Leasing
-
Bursa Berjangka Komoditi 2026 Dibuka, Target Harga Acuan Nasional Naik
-
Bulog Bersiap Ambil Kendali Penuh Pasokan Pangan Nasional dan Lepas Status BUMN
-
Tiga Alasan Harga Perak Akan Naik Bersama Emas Tahun Ini
-
Bos Bulog Tak Bantah Banjir Sumatera Pengaruhi Produksi Beras
-
ESDM Yakin Target Produksi Minyak 605 Ribu Barel per Hari 2025 Tercapai, Apa Rahasianya?
-
Pemangkasan Produksi Batu Bara dan Nikel Sesuaikan Kebutuhan Industri
-
Wacana Insentif Mobil Listrik Dicabut, IESR: Beban Lingkungan Jauh Lebih Mahal
-
Bank Mandiri Perkuat Sinergi BUMN Bangun Huntara bagi Korban Bencana di Aceh Tamiang