-
BP-AKR pesan tambahan 100 ribu barel base fuel dari Pertamina.
-
Pasokan BBM tambahan ini diproyeksikan tersedia minggu ketiga November.
-
Pembelian base fuel dilakukan Pertamina dan BP-AKR skema B2B.
Suara.com - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), menyebut SPBU swasta mulai menambah pasokan bahan bakar murni atau base fuel dari PT Pertamina (Persero).
Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Migas), Kementerian ESDM, Laode Sulaeman menyebut, salah satu SPBU swasta yaitu BP-AKR yang akan menambah pasokan Base Fuel.
"Jadi malah yang BP-AKR dua minggu lagi ada pesan lagi satu kargo," ujarnya saat ditemui di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta,yang dikutip Sabtu (8/11/2025).
Laode memproyeksikan, pemenuhan pasokan BBM ini akan tersedia pada minggu ketiga November. "BP nambah lagi 100 ribu. Minggu ketiga November," ucapnya.
PT Pertamina Patra Niaga Tbk mengakui, PT Aneka Petroindo Raya (BP-AKR) telah membeli Bahan Bakar Minyak (BBM) Murni atau base fuel.
Pj Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Roberth MV Dumatubun menyebut pembelian oleh badan usaha swasta dilakukan dengan skema compliance dan governance secara Business to Business (B2B). Adapun besaran kouta base fuel yang dijual Pertamina sebesar 100 ribu barel.
"Untuk penyaluran pasokan yang sudah dilayani kepada PT APR sebanyak 100 ribu barel (MB) yang akan digunakan untuk SPBU-SPBU BP-AKR," kata Roberth dalam keterangan tertulis di Jakarta, Senin (3/11/2025).
Volume yang disepakati berdasarkan kuota yang dimintakan BP-AKR kepada Pertamina. Selain itu juga berdasarkan pelaksanaan tender supplier yang dilakukan dengan aspek GCG dan konfirmasi berulang dengan customer (BP-AKR), pelaksanaan join Surveyor, sampai dengan mekanisme open book untuk negosiasi aspek komersial dilaksanakan.
"Hingga akhirnya proses bongkar dilaksanakan dan diterima BU Swasta untuk disalurkan kepada masyarakat," ujar Roberth.
Baca Juga: Pertamina Bakal Perluas Distribus BBM Pertamax Green 95
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Kementerian PKP Ajak Masyarakat Kenali Program Perumahan Lewat CFD Sudirman
-
Aliran Modal Asing Keluar Begitu Deras Rp 4,58 Triliun di Pekan Pertama November 2025
-
Gaikindo Buka Peluang Uji Coba Bobibos, Solar Nabati Baru
-
Emas Antam Makin Mahal di Akhir Pekan Ini, Capai Hampir Rp 2,3 Juta per Gram
-
Emiten PPRE Raih Kontrak Baru Garap Proyek Anak Usaha ANTM di Halmahera Timur
-
Bhinneka Life Telah Tunaikan Klaim Asuransi Rp 308 Miliar Hingga Semester I-2025
-
IHSG Melesat ke Level Tertinggi Selama Perdagangan Sepekan Ini
-
Gaikindo: Mesin Kendaraan Produk Tahun 2000 Kompatibel dengan E10
-
Purbaya Mau Ubah Rp 1.000 Jadi Rp 1, RUU Redenominasi Rupiah Kian Dekat
-
Purbaya Mau Ubah Rp1.000 jadi Rp1, Menko Airlangga: Belum Ada Rencana Itu!