- PT PP Properti Tbk (PPRO) mengubah fokus bisnis menjadi mitra jangka panjang konsumen melalui program PPrize.
- Puncak program PPrize, pengundian hadiah mobil listrik, dilaksanakan pada 23 Januari 2026 di Depok.
- Transformasi PPRO ini merefleksikan penekanan pada nilai keberlanjutan dan visi masa depan dalam properti.
Suara.com - PT PP Properti Tbk. (PPRO) mengubah pendekatan bisnisnya di tengah dinamika industri properti. Tak lagi sekadar menjual hunian, PPRO kini menempatkan konsumen sebagai mitra jangka panjang dengan menghadirkan pengalaman dan nilai tambah yang berkelanjutan.
Pendekatan tersebut tercermin dalam penyelenggaraan program Super Sensational PPrize, yang puncaknya ditandai dengan pengundian hadiah utama berupa mobil listrik BYD Seal dan BYD M6 pada Jumat (23/1/2026) di Evenciio Apartment, Margonda, Depok.
Program ini menjadi bagian dari transformasi PPRO dalam membangun hubungan dengan konsumennya.
Melalui program tersebut, PPRO memberikan kesempatan kepada konsumen yang membeli unit properti sepanjang 2025 untuk mendapatkan apresiasi lebih dari sekadar kepemilikan hunian.
Pemilihan kendaraan listrik sebagai hadiah utama dinilai merepresentasikan nilai keberlanjutan dan visi masa depan yang ingin dibangun bersama konsumen.
Direktur Komersial PPRO, Daniel Moeis, undian ini sebagai strategi korporasi yang menempatkan konsumen sebagai pusat dari setiap inovasi perusahaan.
"PPRO terus bertransformasi, tidak hanya dalam pengembangan produk properti, tetapi juga dalam membangun hubungan jangka panjang dengan pelanggan," ujar Daniel seperti dikutip dari keterbukaan informasi, Senin (26/1/2026).
Ia menambahkan, di tengah persaingan industri properti yang semakin ketat, konsumen kini tidak hanya mencari hunian, tetapi juga nilai, visi, dan keberlanjutan yang melekat pada produk yang ditawarkan.
"Saat ini, konsumen tidak hanya mencari hunian, tetapi juga nilai, visi, dan keberlanjutan. Dengan menghadirkan program Super Sensational PPrize, PPRO ingin memberikan pengalaman yang lebih dari sekadar transaksi, melainkan sebuah perjalanan bersama menuju masa depan yang lebih baik," imbuh Daniel.
Baca Juga: PGN dan REI Kolaborasi Bangun Jaringan Gas di Proyek Properti Nasional
Momentum pengundian tersebut juga menjadi simbol arah transformasi PPRO menuju pengembangan properti yang selaras dengan isu keberlanjutan global. Bagi PPRO, keberlanjutan bukan sekadar tren, melainkan fondasi utama dalam pengembangan bisnis jangka panjang.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
Terkini
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Kekeringan Landa Padang, Kementerian PU Respon Cepat Krisis Air di Padang
-
Jadi Kandidat Deputi Gubernur BI, Dicky Kartikoyono Usung Penguatan Sistem Pembayaran
-
Bawa Oleh-oleh Investasi Rp90 Triliun, Prabowo Disebut Bikin Investor Asing Makin Percaya RI
-
Nilai Tukar Rupiah Masih Ungguli Dolar AS, Ditutup ke Level Rp 16.782/USD
-
IHSG Menguat Tipis, Emiten Tambang Emas Berjaya
-
GenKBiz Surabaya, Komitmen KB Bank Cetak Wirausaha Muda Inovatif Berbasis ESG
-
Bulog Klaim Margin 7% Bukan Tambah Cuan, Tapi Kompensasi
-
Kemenkeu Terbitkan SBN Pertama 2026, Incar Dana Rp 25 Triliun
-
Boy Thohir Mau Cari Cuan di Bursa Hong Kong Lewat Rencana IPO EMAS