Suara.com - PS Barito Putera menyerah dengan skor 0-1 kepada Mitra Kukar FC dalam lanjutan kompetisi Liga Torabica Soccer Championship (TSC) 2016 di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Sabtu malam.
Barito Putera kalah dengan gol semata wayang itu sejak menit ke-16 dari tamunya Mitra Kukar melalui kaki Anindito Wahyu.
Pertandingan sempat terhenti pada menit ke-27 karena padamnya lampu stadion. Bahkan jedanya hingga lebih satu jam karena ada gangguan aliran listrik di sebagian Kota Banjarmasin.
Setelah pertandingan bisa digelar kembali, Barito Putera tidak bisa juga membalas hingga akhir babak kedua, meskipun ada beberapa kesempatan mencetak gol melalui mesin golnya Luis Junior yang sudah mengoleksi 12 gol sepanjang liga TSC ini bagi Barito Putera.
Mitra Kukar FC pun memiliki beberapa kesempatan untuk menambah gol melalui penyerang asingnya Marlon Da Silva, begitu juga Hendra Adi Bayau fan Victor Herrero.
Pelatih Mitra Kukar Zafri Sastra menyatakan bersyukur bisa meraih poin penuh di kandang Barito Putera.
"Barito bermain bagus, tapi tim kami beruntung bisa unggul lebih dulu, bahkan menang," tuturnya.
Sementara itu, Pelatih Barito Putera Mundari Karya menyatakan timnya sudah bermain sangat bagus pada awal pertandingan, tapi kembali lagi ada kelengahan hingga tercipta gol bagi lawan, dan ini cukup mengendorkan semangat pemainnya.
"Kami mohon maaf kepada sporter, kami sudah bermain maksimal tapi hasilnya tidak memuaskan," ujarnya. (Antara)
Berita Terkait
-
Persiapan Maksimal, Teco Optimis Barito Putera Raih Kemenangan di Laga Perdana Championship
-
Telan 4 Kekalahan, Sinyal Bahaya PSIM Yogyakarta Jelang Hadapi Super League
-
BRI Super League: Novan Setya Sasongko Ungkap Target dengan Madura United
-
Dari Tondano ke Jakarta: Kisah Eksel Runtukahu, Mesin Gol Baru Persija yang Dulu Jadi Momok
-
Resmi Gabung Persija, Berapa Gol yang Sudah Dicetak Eksel Runtukahu?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
Terkini
-
Pernyataan John Herdman Isyaratkan Buka Jalan Pulang Elkan Baggott ke Timnas Indonesia
-
Komentar Warganet Soal Hadirnya Marc Klok dan Beckham Putra di Perkenalan John Herdman
-
Chelsea vs Arsenal: Mikel Arteta Punya Misi Akhiri Kutukan
-
Tak Gentar Meski Terpukul, Persija Tegaskan Mental Baja Usai Derbi Kontra Persib
-
John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Ini Harapan Eks Striker Persib Zaenal Arief
-
Misi Berbeda John Herdman Jelang Dua Turnamen Terdekat yang Dihadapi Timnas Indonesia
-
John Herdman Bebas Pilih Asisten Pelatih Lokal, PSSI Hanya Tinggal Siapkan
-
Sven Botman Perpanjang Kontrak di Newcastle United hingga 2030
-
Beda Kata-kata Pertama John Herdman dengan Kluivert dan Shin Tae-yong, Siapa Lebih Berapi-api?
-
RB Leipzig Resmi Boyong Rekan Marselino Ferdinan