Suara.com -
Manajer Arsenal Arsene Wenger mengaku skuatnya telah bermain dengan baik saat menghadapi Bayern Munich. Namun Wenger menegaskan skuatnya kurang beruntung karena keputusan wasit sehingga The Gunners kembali dibantai Bayern Munich.
Pada laga di Emirates Stadium dini hari tadi, The Gunners cukup meyakinkan di awal dalam usaha mereka mengejar ketertinggalkan 1-5 dari Bayern. Theo Walcott membuka kemenangan Arsenal di menit ke-20.
Walcott juga berpeluang mendapatkan penalti setelah dilanggar oleh Xabi Alonso. Namun kondisi berbalik setelah wasit memberikan kartu merah kepada bek Arsenal Laurent Koscielny karena pelanggaran di kotak penalti kepada Robert Lewandowski.
Lewandowski pun menyamakan kedudukan sebelum Arjen Robben, Douglas Costa dan dua gol Arturo Vidal memastikan Bayern kembali menang 5-1. Usai laga, Wenger yang mengatakan keputusan wasit telah merusak permainan skuatnya.
"Saya rasa ada aspek yang berbeda dalam laga ini," kata Wenger kepada BT Sport. "Tentu saja, kami tersingkir tapi saya pikir kami menghasilkan permainan yang kami inginkan dan kami sangat tidak beruntung dengan beberapa keputusan wasit."
"Itu adalah 1-0 dan ada penalti yang jelas pada Walcott. Itu offside [soal penalti Bayern] sehingga tidak ada pelanggaran terhadap Lewandowski. Keputusan itu membunuh permainan tapi tim saya menghasilkan usaha yang besar.
"Anda bermain 10 orang Anda harus mencetak empat gol, menjadi suatu mustahil di kepala para pemain," keluh Wenger yang menjadi sasaran protes dari fansnya di pertandingan tersebut.
Kebingungan Koscielny yang harus dikartu merah juga telah membuat Wwnger sangat gusar. "Itu tidak serius," ujarnya. "Ketika Anda melihat pentingnya pertandingan dan Anda melihat sikap seperti itu saya benar-benar memberontak."
"Saya merasa kami berada di dalamnya. Anda tidak pernah tahu bagaimana Bayern akan bereaksi setelah kami mencetak gol kedua. Pada akhirnya ini selesai seperti itu dan sulit untuk menerimanya. Rasanya sangat buruk dan tidak mencerminkan kinerja kami," keluh Wenger. (Scoresway)
Baca Juga: Hantam Napoli, Ini 5 Fakta Menarik di Kemenangan Madrid
Berita Terkait
-
Tak Dipakai Mikel Arteta, Bek Arsenal Rp1 Triliun Berpotensi Hijrah ke Liverpool
-
Prediksi Semifinal Piala Liga Inggris Chelsea vs Arsenal: Rekor Buruk The Blues di Kandang Sendiri
-
Gus Miftah Nongol di Kandang Arsenal, Doakan The Gunners Juara, Chelsea Minggir Dulu
-
Chelsea vs Arsenal: Mikel Arteta Punya Misi Akhiri Kutukan
-
Jelang Duel Panas Arsenal vs Chelsea, Mikel Arteta Dipaksa Putar Otak
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Jordi Cruyff Lagi Sibuk Cari Pelatih Baru untuk Ajax, Patrick Kluivert Masih Nganggur
-
2 Hal Menarik dari Rumor Kelme Jadi Brand Apparel Baru Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia vs Bulgaria: Ole Romeny Bakal Lawan Rekan Setimnya
-
Kondisi Terbaru Mees Hilgers: Nasib Ada di Tangan Erik Ten Hag
-
Tak Dipakai Mikel Arteta, Bek Arsenal Rp1 Triliun Berpotensi Hijrah ke Liverpool
-
Prediksi Semifinal Piala Liga Inggris Chelsea vs Arsenal: Rekor Buruk The Blues di Kandang Sendiri
-
Tak Mau Hormati Barcelona, Kylian Mbappe Kena Damprat Joan Laporta
-
Terungkap Umpatan Xabi Alonso ke Pemain Real Madrid Sebelum Dipecat, Mbappe Jadi Biang Kerok
-
Kilas Balik Anak John Herdman Bikin Gol ke Gawang Timnas Indonesia dan Buat STY Tertunduk
-
Harapan Umuh Muchtar usai John Herdman Diresmikan sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia