Suara.com - Kabar buruk menerpa Liverpool jelang melawan Flamengo pada final Piala Dunia Antarklub 2019. Bek andalan The Reds, Virgil van Dijk, berpotensi menepi karena sakit.
Van Dijk sebelumnya sudah absen membela Liverpool saat mengalahkan Monterrey 2-1 di babak semifinal, Kamis (19/12/2019) dini hari WIB. Kendati meraih kemenangan, lini belakang The Reds tak cukup baik sepeninggal pemain asal Belanda itu.
Seperti diketahui, Jurgen Klopp selaku nakhoda Liverpool, menurunkan Jordan Henderson untuk mengisi pos Van Dijk. Bersama Joe Gomez di jantung pertahanan, Liverpool nyatanya kocar-kacir dengan serangan Monterrey.
''Sebuah keputusan mudah (untuk tidak menurunkan Van Dijk). Sebab dia tidak bisa ikut berlatih sejak kemarin. Kami akan lihat perkembangannya nanti, semoga ia cepat pulih,'' ujar Klopp, seperti dikutip dari laman resmi klub.
''Kemarin saat di lapangan ia ada selama beberapa menit sampai media pergi, lalu sayangnya dia harus meninggalkan lapangan juga. Bukan karena media, tapi karena dia merasa sakit,'' imbuhnya.
''Selasa dia tidak mungkin berlatih, begitu juga di hari Rabu, jadi keputusan yang mudah untuk tak menurunkannya. Tapi sangat sulit untuk Hendo menggantikannya,'' tandas pelatih asal Jerman itu.
Sementara itu, laga final antara Liverpool vs Flamengo akan digelar di Education City Stadium, Doha. Duel tersebut rencananya akan berlangsung pada Minggu (22/12/2019) dini hari WIB.
Berita Terkait
-
Juventus Incar 3 Pemain Gratisan, Chelsea dan Liverpool Siap Jadi Penghalang
-
Robbie Fowler Bongkar Kesalahan Fatal Liverpool: Rekrutan Anyar Hancurkan Tim
-
Legenda Manchester United Cibir Florian Wirtz seperti Anak Kecil di Lapangan
-
Federico Chiesa Tolak Panggilan Timnas Italia, Reaksi Gattuso di Luar Dugaan
-
Pelatih Timnas Jerman Kambing Hitamkan Liverpool yang Bikin Florian Wirtz Melempem
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
-
Heimir Hallgrimsson 11 12 dengan Patrick Kluivert, PSSI Yakin Rekrut?
-
Pelatih Islandia di Piala Dunia 2018 Masuk Radar PSSI Sebagai Calon Nahkoda Timnas Indonesia
-
6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
Pemain Keturunan Surabaya Dibuat Kecewa Belanda, Tak Sabar Bela Timnas
-
Marc Guehi Sulit Digapai, Liverpool Alihkan Bidikan ke Bek Dortmund
-
Fokus Hadapi Dewa United, Beckham Ingin Lanjutkan Tren Positif
-
Sudah Lupakan Saja, 2 Calon Resmi Tak Bisa Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Siapa Heimir Hallgrimsson? Juru Taktik Piala Dunia 2018 Mendadak Digosipkan Calon Pelatih Timnas
-
Beckham Putra Ambisi Jaga Ritme Persib Bandung Tak Terkalahkan Enam Laga
-
Jalur Kemenangan PSM Makassar Kembali, Tomas Trucha Merasa Ada Semangat Baru di Tim
-
Muhammad Ferrari Sambut Baik Laga Uji Coba Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Sangat Penting!
-
Resmi! Timur Kapadze Masuk Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
-
Update Calon Pelatih Timnas Indonesia, Siapa Saja Yang Sudah Muncul?