Suara.com - Persiraja akan menggelar pemusatan latihan pada Agustus guna mempersiapkan diri menghadapi lanjutan kompetisi Liga 1 2020 yang akan digelar Oktober mendatang. Hal itu diungkapkan Sekretaris Umum Persiraja Rahmat Djailani.
"Semua pemain akan dipanggil mengikuti latihan terpusat mulai Agustus mendatang. Pemusatan latihan sebagai persiapan lanjutan kompetisi Liga 1 yang sempat terhenti akibat COVID-19," kata Rahmat di Banda Aceh, Kamis (2/7/2020).
Rahmat menyebut saat ini kondisi para pemain dalam keadaan fit. Para pemain mayoritas berada di kampung halaman masing-masing, termasuk empat pemain asing.
Empat pemain asing Persiraja, yakni Bruno dan Vanderley berada di kampung halaman mereka di Brazil, sementara Samir dan Adam Mitter yang tidak meninggalkan Indonesia berada di Bali.
Kendati berada di tempat terpisah, kata Rahmat, mereka tetap menjalani program latihan mandiri sesuai instruksi tim pelatih. Mereka juga wajib mengirimkan rekaman video latihan mandiri kepada pelatih sebagai bahan evaluasi.
"Walau kondisi mereka fit, namun stamina tentu berkurang karena lebih tiga bulan mereka tidak bermain. Kami berharap saat pemusatan latihan nanti mereka bisa beradaptasi mengingat lanjutan kompetisi dijadwalkan Oktober 2020," ujar Rahmat.
Terkait rencana lanjutan kompetisi Liga 1, Rahmat Jailani mengatakan manajemen Persiraja sedang memperjuangkan pertandingan berlangsung di Aceh dengan penonton. Jika tanpa penonton, Persiraja tidak ada pemasukan.
"Kalau tanpa penonton, pertandingan lebih baik digelar di Pulau Jawa saja. Kalau memang diizinkan dengan penonton, kami menerapkan protokol kesehatan pencegahan COVID-19," jelasnya seperti dimuat Antara.
Di Liga 1 2020, Persiraja yang merupakan tim promosi baru tiga kali melakoni pertandingan. Pertama menjamu Bhayangkara FC di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, pada 29 Februari 2020, dengan skor 0-0.
Baca Juga: Sebelum Persiapkan Skuat, Persipura Tunggu Kepastian Ini dari PSSI
Kedua, dijamu Madura United di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jawa Timur, pada 9 Maret 2020, dengan skor 0-0. Serta pertandingan ketiga dijamu Persik Kediri di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur, pada 14 Maret 2020, dengan skor 1-0 untuk kemenangan Persiraja.
Berita Terkait
-
Persiraja Banda Aceh Kembali Gagal Menang di Kandang, Pelatih Minta Maaf
-
Kebobrokan Liga 2 Bikin Andik Vermansyah Geram, PT LIB Lempar Bola ke Komdis PSSI
-
Siapa Andik Vermansyah yang Marah-marah di Medsos? Dulu Andalan Timnas Indonesia Kini Terdampar di Liga 2
-
Andik Vermansyah Ngamuk Colek Erick Thohir: Main Bola Kayak Jadi Wayang, Liga Bobrok!
-
Gara-gara Laga Internasional, PSSI Disanksi AFC Denda Ribuan Dollar
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Justin Hubner Bocorkan Rencana Pernikahan dengan Jennifer Coppen: Musim Panas Nanti di Bali
-
Siapa Aleksandar Kirilov Dimitrov? Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tantang John Herdman
-
Walid Regragui Bangga Maroko ke Final Piala Afrika 2025, Apresiasi Dukungan Suporter
-
Persib Bandung Minim Kebobolan, Bojan Hodak: Pertahanan Berjalan dengan Baik
-
Adu Mahal Harga Pasar Timnas Indonesia vs Bulgaria yang Bakal Bentrok di FIFA Series 2026
-
Sadio Mane Ungkap Kunci Keberhasilan Senegal Melaju ke Final Piala Afrika 2025
-
Direkrut Persik Kediri, Begini Statistik Eks Arsenal dan Barcelona Jon Toral
-
Bisa Bikin John Herdman Full Senyum, Begini Statistik Emil Audero di Setengah Musim Serie A Italia
-
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2026: Penentuan Timnas Indonesia di Grup Neraka
-
Serie A 2025/2026 Sudah Setengah Musim, Begini Statistik Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes