Suara.com - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita, mengaku tidak bisa memgambil keputusan terkait kepastian bergulirnya lanjutan Liga 1 2020. Sebab, PT LIB hanya sebagai operator yang menjalankan tugas dari PSSI.
Oleh sebab itu, Akhmad tidak bisa menanggapi ancaman dari salah satu kontestan Liga 1 2020, Persiraja Banda Aceh. Sebelumnya, Persiraja memberikan waktu dua minggu kepada PSSI dan PT LIB agar memberikan kepastian kompetisi.
Tim asal Aceh tidak mau ikut serta dalam kompetisi, jika putusan belum dikeluarkan dalam waktu dua minggu ke depan. Meski pun Liga 1 2020 nantinya benar-benar bergulir.
"Kita memberi waktu kepada PT LIB atau PSSI, selambat-lambatnya dua minggu harus jelas, liga lanjut atau dibubarkan, kalau sampai November juga belum ada kepastian, maka kalau liga ini dimulai Desember, kita (Persiraja) tidak ikut lagi," kata Presiden Persiraja, Nazaruddin Dek Gam dalam rilis resmi klub.
Menanggapi hal tersebut Akhmad Hadian Lukita angkat bicara. Saat ini PT LIB pun hanya menunggu keputusan pasti dari PSSI.
"Kami disini hanya sebagai operator saja, PSSI yang berwenang untuk mengambil keputusan terkait dengan lanjutan liga ini. Kami dari PT LIB hanya menunggu keputusan dari PSSI saja," ujar Akhmad Hadian ketika dihubungi Suara.com lewat pesan WhatsApp, Jumat (2/10/2020).
Lebih lanjut, Akhmad Hadian mengaku sejauh ini PT LIB berserta jajarannya sudah melakukan pertemuan dengan tim-tim yang kini berada di Yogyakarta untuk menjelaskan alasan ditundanya Liga 1 2020.
Termasuk lima tim yang berasal dari luar Jawa dan sudah melakukan persiapan tim di Yogyakarta. Mereka adalah PSM Makassar, Bali United, Barito Putera, Borneo FC, dan Persiraja.
"Kami sudah melakukan pertemuan dengan beberapa klub yang ada di Yogyakarta. Kami juga sudah mendengarkan masukan dari klub-klub tersebut, nantinya kami akan rapatkan lagi untuk membahas masukan dari mereka," pungkas pria berusia 55 tahun tersebut.
Baca Juga: PSSI Siapkan Lawan Berkualitas untuk Uji Perkembangan Timnas Indonesia U-19
Liga 1 2020 ditunda oleh PSSI dan PT LIB setelah tidak keluarnya izin keramaian dari kepolisian, dengan alasan penyebaran virus corona di Indonesia yang masih tinggi.
Berita Terkait
-
Alasan Thom Haye dan Shayne Pattynama Disanksi FIFA 4 Pertandingan Tak Boleh Bela Timnas Indonesia
-
Rincian Sanksi FIFA ke PSSI dan Pemain Keturunan Timnas Indonesia
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Ini Bisa Sangat Cocok dengan Simon Tahamata
-
Thom Haye dan Shayne Pattynama Disanksi FIFA, Dilarang Main 4 Laga Bareng Timnas Indonesia
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Baru 17 Tahun! Cucu Orang Jakarta Ini On Fire di Klub Besar Belanda
-
Rincian Sanksi FIFA ke PSSI dan Pemain Keturunan Timnas Indonesia
-
Ruben Amorim Balas Sindiran Cristiano Ronaldo, Ingatkan Kesalahan di Masa Lalu
-
Prediksi Parma vs AC Milan: Pasukan Allgeri Siap Libas Gialloblu
-
Link Live Streaming Nonton Timnas Indonesia U-17 Vs Brasil
-
Pelatih Emil Audero Mau Pecahkan Rekor di Kandang Pisa, Tapi Kayaknya Sulit
-
Calon Pelatih Timnas Indonesia Ini Bisa Sangat Cocok dengan Simon Tahamata
-
Prediksi Juventus vs Torino: Ujian Luciano Spalletti di Derby della Mole
-
Garudayaksa Tumbang untuk Pertama Kalinya di Championship, Begini Alasan Pelatih
-
Kenapa Pertandingan Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 2025 Tak Dihitung Ranking?