Suara.com - Duel Slovakia vs Spanyol akan sangat menentukan langkah kedua tim untuk melaju ke babak 16 besar Euro 2020. Slovakia yang memimpin satu poin dari Spanyol, lebih berpeluang untuk melaju ke fase gugur, dengan syarat jangan kehilangan poin di laga pamungkas.
Soal peluang tiga poin di laga kontra Spanyol, kapten Slovakia Marek Hamsik optimistis.
"Semua tim di grup kami masih hidup sehingga kami memiliki peluang besar untuk maju ke fase gugur Euro 2020," kata Hamsik.
"Kami mengejutkan Spanyol tujuh tahun lalu dan saya bermimpi itu terjadi lagi; Anda tidak pernah tahu dalam sepak bola," sambungnya dikutip laman resmi UEFA, Rabu (23/6/2021).
Mengantongi tiga poin dari dua laga, Slovakia saat ini unggul satu poin dari Spanyol (posisi tiga) dan tertinggal satu poin dari Swedia yang bertengger di puncak dengan koleksi empat poin.
Sementara di posisi juru kunci Grup E, ada Polandia yang mengantongi satu poin dari dua pertandingan.
Dengan kata lain, dua pertandingan matchday tiga di Grup E dipastikan bakal berlangsung sengit karena semua tim masih berpeluang.
Sebagian skenario yang tersedia adalah Slovakia akan lolos jika mereka mengalahkan Spanyol, atau jika mereka seri dan Swedia menghindari kekalahan.
Namun jika Slovakia dikalahkan Spanyol, La Furia Roja yang lolos. Jika pertandingan berakhir imbang dan polandia menang, maka Slovakia akan berada di posisi tiga.
Baca Juga: Kontrak di Barca Tinggal Seminggu, Messi Hengkang atau Bertahan?
"Perjalanan yang panjang dari Rusia [tempat pertandingan Slovakia sebelumnya] ke Spanyol, tetapi ada cukup waktu untuk beristirahat," kata Hamsik.
"Saya senang kami akhirnya bisa berlatih di sini. Stadion St Petersburg adalah salah satu stadion terindah yang pernah saya kunjungi. pernah melihat, tapi yang ini juga sangat bagus."
Duel Slovakia vs Spanyol bakal di gelar di La Cartuja, Seville, Rabu (23/6/2021) malam WIB.
Berita Terkait
-
Biaya Kemahalan, Liverpool Batal Punya 'Adik' di Liga Spanyol
-
Kandas! Akui Tak Bisa Bahasa Inggris, Zinedine Zidane Tak Mungkin Latih Liverpool
-
Real Madrid Siap Bajak Bomber Muda Levante, Siapkan Mahar Rp1,7 Triliun
-
Babak Baru Cedera Lamine Yamal: Masalah di Selangkangan, Barcelona Dituding Salah Prosedur
-
94 Juta Turis, 126 Miliar Euro: Spanyol Buktikan Pariwisata Bisa Jadi Mesin Transformasi Ekonomi
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Buntut Panjang Kartu Merah Lawan Irlandia, Cristiano Ronaldo Dibebastugaskan
-
Gabriel Jesus Ogah Tinggalkan Arsenal tapi Mau Pulang ke Palmeiras, Kok Gitu?
-
Kontrak Harry Maguire Bakal Berakhir, MU Ingin Bek Muda Ini Pulang ke Old Trafford
-
Kondisi Terkini Skuad Timnas Indonesia U-22 Jelang Lawan Mali
-
Ivar Jenner, Marselino Ferdinan Bakal Main di SEA Games 2025? Indra Sjafri: Gak Gampang
-
Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Indra Sjafri Gaspol, Siapa yang Bakal Dicoret?
-
Piala AFF 2026 Digelar Saat Liga Eropa Libur, Timnas Indonesia Bisa Turunkan Skuad Penuh!
-
Puskas Award 2025: Saat Rizky Ridho Ukir Sejarah, Jay Idzes Jadi Saksi Gol Spektakuler Lawan
-
Dituduh Pura-pura Cedera, Mees Hilgers: Banyak Orang Menyebarkan Kebohongan
-
Timur Kapadzse Puji Suporter Timnas Indonesia, Tapi Ungkap PSSI Belum Bergerak