Suara.com - Banyak yang menilai bahwa Lionel Messi merupakan sosok lelaki yang setia, baik ketika menjalani kariernya sebagai pesepak bola maupun statusnya sebagai seorang pasangan bagi Antonela Rocuzzo.
Pasalnya, kapten timnas Argentina ini menjalani karier yang cukup panjang bersama FC Barcelona, klub yang membesarkan namanya.
Sejak menjalani debut pada 16 Oktober 2004, pemain yang akrab dengan julukan La Pulga ini selalu menjadi andalan El Barca.
Dengan kata lain, Messi dan Barcelona telah bersama-sama dalam jangka waktu yang lama, yakni 17 tahun. Namun La Pulga kini harus hengkang ke Paris Saint-Germain.
Apalagi, pemain asal Argentina ini juga terbilang bergelimang gelar selama memperkuat klub asal Catalan tersebut. Salah satu penghargaan individu terbaru yang diraih Messi ialah gelar Ballon d’Or pada tahun 2019.
Ini menjadi gelar keenam yang sukses diraih La Pulga selama berkarier bersama Barcelona. Ia menjadi pemain pertama yang sukses mendapat 6 gelar Ballon d’Or.
Selain itu, Messi juga tak hanya dikenal sebagai ikon yang setia bermain untuk Barcelona. Sebab, kisah percintaannya juga identik dengan kesetiaan.
Publik menilai bahwa Messi tak pernah berpaling dari istrinya, Antonella Roccuzzo. Kabarnya, kebersamaan mereka sudah terjalin sejak usia lima tahun.
Setelah itu, keduanya mulai menjalin ikatan cinta ketika berusia 20 tahun. Kemudian, Messi melamar Antonella untuk sama-sama melepas masa lajang pada 30 Juni 2017.
Baca Juga: Kocak, Fans dengan Jersey Barcelona Sambut Messi di Paris
Namun, ternyata Antonela Roccuzzo bukanlah satu-satunya perempuan yang pernah singgah di hati Lionel Messi.
Sebab, ada sosok bernama Macarena Lemos. Seorang perempuan yang kabarnya pertama kali membuat Messi jatuh cinta.
Messi dan Macarena pernah berpacaran pada 2006. Namun, kisah cinta itu hanya berlangsung selama satu tahun. Sebab, saat itu Ibu Messi, Celia Cuccittini, tidak merestui hubungan yang dijalin oleh Messi dan Macarena.
“Di sebuah pusat perbelanjaan, saya bertemu ibu Messi dan dia mulai menghina saya. Dia melakukannya di bagian elektronik sembari memegang penggorengan,” kata Macarena.
Kemudian, wanita berikutnya yang juga dikabarkan pernah membuat Messi jatuh cinta ialah Luciana Salazar.
Ada desas-desus yang memberitakan bahwa dia adalah kekasih gelap Messi ketika sudah berpacaran dengan Antonella, istrinya saat ini.
Berita Terkait
-
Kiper Chelsea Olok-olok Lamine Yamal Usai Dikantongi oleh Cucurella
-
Cetak Gol ke Gawang Barcelona, Liam Delap Anggap Mimpi Jadi Nyata
-
Lamine Yamal Dibuat Mati Kutu, Legenda MU Puji Setinggi Langit Marc Cucurella
-
Pelatih Chelsea Puas Bisa Hajar Barcelona dengan Skor 3-0
-
Chelsea Lumat Barcelona 3-0, Thierry Henry Samakan Estevao dengan Ryan Giggs
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
- 10 Mobil Terbaik untuk Pemula yang Paling Irit dan Mudah Dikendalikan
Pilihan
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
Terkini
-
Link Live Streaming Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Jumat 28 November 2025
-
Hasil Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya: Gol Telat Titan Agung Buyarkan Kemenangan Bajul Ijo
-
Pengganti Ong Kim Swee di Persik Kediri, Arthur Irawan Segera Umumkan Kandidat
-
Mike Rajasa Ceritakan Pengalaman Mentas di Piala Dunia U-17 2025 Bersama Timnas Indonesia U-17
-
Kontrak Jangka Panjang Rizky Ridho hingga 2028, Persija Sisipkan Aturan Pindah Klub
-
Klub Malaysia 'Sungkem' ke Persija Jakarta, Akui Ingin Curi Ilmu dari Macan Kemayoran
-
Persija Izinkah Rizky Ridho Abroad, Clausul Soal Persib dan Klub Super League Ikut Disebut
-
3 Pahlawan Emas 2023 Kembali Pimpin Misi Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Gelar di SEA Games 2025
-
Rafael Struick Akui Kaget dengan Gaya Latihan Indra Sjafri di Timnas Indonesia U-22
-
Persija Jakarta Tertarik dengan Ivar Jenner