Suara.com - Tammy Abraham menyumbangkan satu gol saat AS Roma mencukur tuan rumah Salernitana 4-0 dalam laga pekan kedua Liga Italia di Stadion Arechi, Minggu waktu setempat atau Senin (30/9/2021) dini hari WIB.
Gol itu menghiasi lembaran baru karier Abraham di Roma, setelah pekan lalu dalam debutnya mencatatkan dua assist. Lorenzo Pellegrini mengemas dwigol dan Jordan Veretout turut menyumbangkan satu gol dalam kemenangan kali ini.
Roma melanjutkan fase bulan madu bersama Jose Mourinho dengan sapu bersih kemenangan dua pertandingan pertama Liga Italia dan duduk di posisi ketiga klasemen.
Sedangkan Salernitana yang kembali merasakan atmosfer kasta tertinggi setelah 22 tahun absen masih nirpoin dan menempati urutan ke-18, demikian catatan laman resmi Liga Italia.
Kendati tampil begitu dominan dengan 80 persen penguasaan bola sepanjang laga, Roma baru mampu memecah kebuntuan pada menit ke-48 lewat sontekan sudut sempit Pellegrini menyambut umpan Matias Vina.
Gol itu seperti membuka keran yang mampat dan empat menit berselang umpan terobosan dari Henrikh Mkhitaryan diselesaikan sempurna oleh Veretout ke pojok kanan bawah gawang tuan rumah.
Pada menit ke-69, Abraham akhirnya mencetak gol pertamanya bersama Roma dengan sepakan kaki kanan memanfaatkan umpan kiriman Carles Perez.
Keunggulan tiga gol tak membuat Roma mengendurkan serangan mereka dan pada menit ke-79, Pellegrini mengemas gol keduanya di laga kali ini mengkonversi operan Veretout.
Salernitana sama sekali gagal menemui sasaran dalam delapan percobaan tembakan yang mereka lepaskan dan harus bersabar menanti raihan poin di kasta tertinggi lagi.
Baca Juga: Giroud Cetak Brace, Milan Benamkan Cagliari 4-1
Dua pekan lagi, setelah jeda internasional, Roma akan menjamu Sassuolo di Olimpico dan Salernitana bertandang ke Olimpico Grande menghadapi Torino.
Berita Terkait
-
Giroud Cetak Brace, Milan Benamkan Cagliari 4-1
-
Hasil Liga Italia: Lazio Panen Setengah Lusin Gol, Atalanta Ditahan Imbang Bologna
-
Ditinggal Ronaldo, Juventus Keok dari Tim Promosi di Kandang Sendiri
-
Hasil Drawing UEFA Conference League 2021/2022: Tottenham Masuk Grup G
-
AS Roma vs Trabzonspor 3-0, Berikut Hasil Europa Liga Conference Tadi Malam
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Suporter Kongo Viral di Piala Afrika 2025, Diam Membatu Selama 115 Menit Pertandingan
-
Eks Bomber Aston Villa: Arsenal Bakal Gampang Juara Premier League Musim Ini
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
Liverpool vs Leeds: Cody Gakpo Bidik Rekor Langka Ian Rush di Awal 2026
-
Nasib Marcus Rashford di Barcelona Masih Abu-abu, Transfer Rp587 Juta Masih Tanda Tanya
-
Calon Kuat Pelatih Chelsea Liam Rosenior Sudah Tahu Kualitas Bintang Timnas Indonesia, Kok Bisa?
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Profil Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea Pengganti Enzo Maresca
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti
-
Breaking News! Pecat Enzo Maresca, Chelsea Hanya Sampaikan 99 Kata