Suara.com - Seorang asisten rumah tangga (ART) asal Filipina, punya pengalaman menyentuh bersama Thomas Tuchel. Ia mengaku mendapat bantuan dari pelatih asal Jerman itu untuk membiayai operasi jantung anaknya.
Cerita ini terjadi saat Tuchel masih menangani Paris Saint-Germain (PSG) pada 2018. Ketika berada di Paris, Tuchel kemudian mempekerjakan asisten rumah tangga yang berasal dari Filipina.
Dinukil dari laporan The Sun pada Sabtu (18/9/2021), Tuchel dan istrinya menjalin ikatan yang baik dengan asisten rumah tangganya. Sebab, wanita asal Filipina tersebut bekerja sangat giat.
Singkat cerita, Tuchel akhirnya mengetahui bahwa di balik kerja keras asisten rumah tangganya, ternyata dia sedang mengumpulkan uang untuk biaya operasi jantung si anak.
Pelatih berusia 48 tahun itu kemudian tersentuh. Tuchel dilaporkan telah membiayai operasi tersebut secara penuh. Operasi pun berjalan sukses dan anak dari asisten rumah tangganya itu menantikan kehidupan yang sehat.
Tak berhenti di situ, wanita Filipina tersebut juga mendapatkan kemurahan hati Tuchel sekali lagi. Momen itu terjadi ketika Tuchel cabut dari PSG yang kemudian jadi manajer Chelsea.
Di masa-masa akhirnya bersama PSG, Tuchel kemudian berbincang dengan asisten rumah tangganya tersebut. Wanita Filipina itu lalu memberitahu Tuchel bahwa dia bermimpi untuk bisa hidup di negara asalnya dan pensiun agar bisa hidup bersama keluarga.
Tuchel yang akhirnya pergi dari PSG tak melupakan asisten pembantunya. Pelatih asal Jerman itu kemudian membelikan rumah impian untuk wanita Filipina itu di negara asalnya. Kini dia pun hidup di FIlipina dan sekarang tinggal bersama keluarganya.
Terlepas dari itu, Thomas Tuchel kini berhasil mentransformasi Chelsea menjadi tim menakutkan dan bisa disebut sebagai kandidat juara Liga Inggris musim 2021/2022.
Baca Juga: Lionel Messi akan Beli Rumah Mewah Rp803 M, Punya Fasilitas 30 Kamar
Sebelumnya, Tuchel juga sudah menghadirkan prestasi untuk Chelsea. Dia berhasil mempersembahkan gelar Liga Champions musim lalu usai mengalahkan Manchester City di babak final.
Berita Terkait
-
Enzo Maresca Dipecat, Lalu Ruben Amorim, Berikutnya Arne Slot?
-
Dipecat Chelsea karena Tak Profesional, Enzo Maresca Akhirnya Buka Suara
-
Resmi! Kata-kata Liam Rosenior Usai Dikontrak Chelsea Hingga 2032
-
Calon Pelatih Chelsea Liam Rosenior: Pengagum Sir Alex Ferguson, Peniru Jurgen Klopp
-
Ucap Salam Perpisahan, Liam Rosenior: Saya Pelatih Baru Chelsea
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
Jay Idzes Elus Dada, Bos Sassuolo: Saya Tak Mau Jual Pemain
-
Pemain Keturunan Ini Berperan di Pemecatan Ruben Amorim, Bisa Dilirik John Herdman
-
Prediksi Skor Crystal Palace vs Aston Villa: Misi Pangkas Poin dengan Arsenal
-
Prediksi Skor Burnley vs Manchester United: Darren Fletcher Bidik Kemenangan Perdana
-
Persija Jakarta Resmi Lepas 3 Pemain Sekaligus, Siapa Saja?
-
Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Disebut Mirip Jose Mourinho
-
John Herdman Latih Timnas Indonesia, Ezra Walian: Semoga Dia Beruntung
-
Bukan Jay Idzes, Siapa Man of the Match Sassuolo vs Juventus?
-
Perseta 1970: Firman Nugraha Cedera Serius dan Berisiko
-
Ruben Amorim Cuek, Tak Balas Panggilan dari Pelatih Interim Manchester United